Potret Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono saat pembekalan Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang..
Sumber :
  • Dok. KKP

Bicara Ekonomi Biru, Trenggono Ungkap Strategi KKP untuk Hadapi Tantangan Pangan dan Lingkungan

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 21:18 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono menyampaikan keyakinannya bahwa program ekonomi biru yang sedang dijalankan dapat menjadi pilar utama untuk mendukung ketahanan pangan Indonesia di masa depan. 

Menurutnya, ekonomi biru bukan hanya tentang pemanfaatan laut, tetapi juga menjadikan sektor kelautan sebagai solusi bagi ketahanan pangan.

Hal itu disampaikan Trenggono menyusul Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) yang merayakan hari jadinya yang ke-25. 

“Kita dihadapkan dengan berbagai tantangan seiring semakin banyaknya populasi manusia dan perubahan iklim, salah satunya persoalan pangan. Tapi saya optimis, sektor kelautan dan perikanan bisa berkontribusi menjawab tantangan tersebut,” ungkap Trenggono dalam siaran resmi KKP di Jakarta, Sabtu (26/10/2024).

Menteri Trenggono menegaskan bahwa seluruh jajarannya harus bekerja maksimal untuk memastikan program ekonomi biru berjalan efektif, mulai dari pembuatan aturan hingga pelaksanaannya di lapangan.

Ia menekankan pentingnya kinerja yang cepat dan tegas, khususnya dari pejabat KKP, untuk mempercepat realisasi ekonomi biru ini.

“Eselon I yang lambat akan dimasukin ke kotak dulu. Kita ganti yang baru, yang lebih bagus dan lebih cepat. Kita gali terus. Eselon II juga sama, 2025 tidak ada istilahnya toleransi, tidak ada,” tegasnya.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:58
01:28
01:07
00:53
03:16
43:11
Viral