- Antara
Harga Bahan Pangan Naik Terus Menerus, Hari Ini Telur Ayam Ras Jadi Rp28.700 per Kilogram
Kemudian komoditas bawang merah naik 0,35 persen atau Rp120 menjadi Rp34.140 per kg; begitu pula bawang putih bonggol naik 0,15 persen atau Rp60 menjadi Rp40.430 per kg.
Berikutnya adalah harga komoditas cabai merah keriting naik 0,98 persen atau Rp280 menjadi Rp28.820 per kg; lalu cabai rawit merah juga naik 0,10 persen atau Rp40 menjadi Rp39.610 per kg.
Selanjutnya adalah harga daging sapi murni naik 0,03 persen atau Rp40 menjadi Rp134.780 per kg; sedangkan daging ayam ras turun 0,63 persen atau Rp230 menjadi Rp36.090 per kg; lalu telur ayam ras naik 0,46 persen atau Rp130 menjadi Rp28.700 per kg.
Terakhir harga ikan kembung terpantau naik 1,59 persen atau Rp590 menjadi Rp37.680 per kg; begitu pun ikan tongkol naik 0,48 persen atau Rp150 menjadi Rp31.210 per kg; sedangkan ikan bandeng turun 2,77 persen atau Rp920 menjadi Rp32.330 per kg. (ant/nsp)