- antara
Demi Kalahkan Line Up Terkuat Timnas Indonesia, Arab Saudi Boyong 27 Pemain Mahalan ke SUGBK: Misinya Jelas...
Jakarta, tvOnenews.com - Proses naturalisasi Kevin Diks untuk bergabung di Timnas Indonesia rampung lebih cepat dari perkiraan awal.
DPR sudah menyetujui proses naturalisasi Kevin Diks pada Senin (4/11/2024).
Sedangkan pada Kamis (7/11/2026) hari ini, Kevin Diks dijadwalkan melakukan pembacaan sumpah WNI.
Dengan begitu, pemain FC Copenhagen ini dipastikan bisa membela Timnas Indonesia melawan Arab Saudi.
- FC Copenhagen
Pertandingan Timnas Indonesia vs Arab Saudi dijadwalkan berlangsung pada 19 November 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta.
Kevin Diks bakal langsung merasakan sensasi laga kandang Timnas Indonesia dalam pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Bergabungnya Kevin Diks diharapkan menambah kekuatan benteng pertahanan skuad Shin Tae-yong.
Masuknya Kevin Diks juga akan menambah market value Timnas Indonesia jelang lawan Arab Saudi.
Pasalnya, Kevin Diks ada di posisi kedua pemain termahal Timnas Indonesia di bawah Mees Hilgers.
Kevin DIks memiliki harga pasar Rp69,53 miliar, ia menambah market value Timnas Indonesia menjadi 480 miliar.
- PSSI
Berubahnya komposisi pemain Timnas Indonesia itu, disusul oleh Arab Saudi yang mengumumkan daftar pemain yang akan berlaga.
Ada 27 pemain bernilai hingga ratusan miliar rupiah yang dubawa pelatih Herve Renard. Mereka akan dipakai dalam laga melawan Australia dan Timnas Indonesia.
Tertinggi, ada Firas Al-Braikan dengan harga pasar Rp104,29 miliar. Lalu ada Saud Abdul Hamid dengan nilai pasar Rp69,53 miliar.
Kemudian Faisal Al-Ghamdi dengan Rp43,45 miliar.
Ada empat pemain di rentan harga pasar 31-29 miliar rupiah. Serta sisanya ada dibawah itu.
Total market value Timnas Arab Saudi adalah Rp525,36 miliar.
Pelatih Timnas Arab Saudi Herve Renard menyebut diboyongnya pemain mahalan itu adalah karena keinginan lolos di dua besar fase grub Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Terdapat 6 pertandingan tersisa hingga akhir kualifikasi, jadi misinya jelas, dua tempat teratas lolos ke Piala Dunia, dan segalanya masih mungkin terjadi. Tugas ini tidak mudah, tapi mungkin.” kata dia dikutip dari media Arab Saudi, almadina.
- Kolase tvOnenews
Nama pemain Timnas Arab Saudi yang diturunkan adalah sebagai berikut: Ahmed Al-Kassar, Muhammad Al-Yami, Hamed Youssef, Abdul Rahman Al-Sanabi, Yasser Al-Shahrani, Ali Al-Bulaihi.
Lalu Abdul-Ilah Al-Omari, Ali Lagami, Hassan Al-Tambakti, Muhannad Al-Shanqeeti, Saud Abdul Hamid, Sultan Al-Ghannam, Saad Al-Nasser, Abdullah Al-Maliki, Abdullah Al-Khaibari, Musab Al-Jawir, Salman Al-Faraj.
Kemudian Muhammad Kanno, Nasser Al-Dossari, Faisal Al-Ghamdi, Ayman Fallatah, Salem Al-Dossari, Abdullah Al-Hamdan, Marwan Al-Sahafi, Abdullah Radif, Firas Al-Braikan, Saleh Al-Shehri.
Skuad berjuluk Green Falcon ini akan menjadi tamu timnas Australia pada 14 November ini di Rectangular Stadium Melbourne, dan pada 19 bulan yang sama, akan menjadi tamu timnas Indonesia, dan pertandingannya akan dilangsungkan. digelar di Stadion Gelora Bung Karno. (vsf)