iPhone 14 Plus.
Sumber :
  • Apple

Apple Tawarkan Servis Gratis untuk iPhone 14 Plus, Terlanjur Bayar Bisa Ajukan Pengembalian Dana

Kamis, 7 November 2024 - 16:58 WIB

Jakarta, tvonenews.com - Ada kabar gembira bagi Anda pengguna iPhone 14 series. Apple memberikan program servis device gratis untuk pengguna iPhone 14 Plus

Servis gratis ini diberikan untuk pengguna iPhone 14 Plus yang mengalami kerusakan pada aplikasi kamera dan bisa digunakan pengguna di seluruh dunia. 

Seperti masalah dalam membuat preview atau pratinjau bidikan kamera yang tidak muncul ketika menggunakan kamera belakng iPhone 14 Plus. 

Pihak Apple menyebut, masalah tersebut hanya dialami beberapa pengguna iPhone 14 Plus saja. Terutama pada device yang diprodukai antara April 2023 hingga 28 April 2024. 

Dilansir dari situs resminya, Apple juga menyediakan layanan pemeriksaan nomor seri perangkat untuk mengidentifikasj device iPhone yang terdampak, sehingga pengguna dapat mengetahui apakah ponselnya terpengaruh atau tidak. 

Pengguna bisa melakukan pemeriksaan dengan memasukkan nomor seri iPhone 14 Plus miliknya di situs resmi Apple. 

Untuk mengetahui nomor seri iPhone 14 Anda, buka menu Pengaturan (Settings) > General > About. Nomor seri iPhone Anda akan muncul di antara informasi lainnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:28
01:07
03:16
43:11
04:17
01:49
Viral