Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo..
Sumber :
  • ANTARA

Kementerian PU Dukung Pengembangan Infrastruktur di Kawasan Transmigrasi

Jumat, 29 November 2024 - 11:40 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) bekerja sama dengan Kementerian Transmigrasi untuk mendukung pengembangan infrastruktur di area transmigrasi.

Menteri PU Dody Hanggodo menyatakan bahwa, sesuai yang dijelaskan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2025-2029, ada beberapa tugas yang perlu dilakukan bersama kementerian atau lembaga lain, termasuk Kementerian Transmigrasi.

"Ada beberapa tugas yang harus kami lakukan bersama-sama dengan Kementerian Transmigrasi, khususnya untuk menyiapkan infrastruktur dasar di lokasi-lokasi transmigrasi yang telah ditetapkan. Dengan kehadiran Bapak Menteri Transmigrasi dan jajaran, kami harap ada detail dan arahan lebih lanjut supaya bisa bersinergi dengan baik," kata Dody di Jakarta, Jumat (29/11/2024).

Sebelumnya, Kementerian PU telah berkolaborasi dengan Kementerian Pertanian mengenai dukungan infrastruktur untuk jaringan irigasi guna mendukung ketahanan pangan nasional.

"Pengalaman kami dengan Kementerian Pertanian, kami membentuk satuan tugas (satgas) yang akan menangani jaringan irigasi bagi lahan pertanian. Saat ini, kami sedang meminta Direktorat Jenderal Sumber Daya Air untuk mendetailkan kerja sama tersebut. Kalau boleh, kami juga butuh tim kecil dari Kementerian Transmigrasi yang akan mendetailkan kebutuhannya seperti apa, dan perkiraan jumlah anggaran yang bisa dialokasikan," ujar Dody.

Sementara itu, Wakil Menteri PU Diana Kusumastuti menambahkan bahwa berdasarkan panduan rancangan awal RPJMN 2025-2029, dukungan utama Kementerian PU untuk pengembangan kawasan transmigrasi adalah melalui pembangunan jalan, konektivitas antar wilayah, dan irigasi.

"Tentu, harus kita sepakati bersama mengenai pemilihan lokasi, dan kita detailkan masing-masing kawasan tersebut. Di bidang sumber daya air, kami siap mendukung jaringan irigasi untuk peningkatan produktivitas pertanian dan sumber air baku bagi masyarakat. Kemudian, di bidang bina marga kami mendukung jalan akses dan jembatan menuju titik-titik pemasaran untuk mempermudah distribusi. Dan di bidang cipta karya, kami dapat mendukung jalan akses lingkungan, bangunan pengolahan, bangunan pemasaran dan infrastruktur permukiman bagi masyarakat," kata Diana.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
05:48
07:14
01:12
01:05
01:25
Viral