Polri Ringkus Admin Hingga Manajer Situs Judol Internasional, Amankan Barang Bukti Rp1,6 Miliar.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Rika Pangesti

Polri Ringkus Admin Hingga Manajer Sindikat Judol Internasional, Amankan Rp1,6 Miliar

Senin, 20 Januari 2025 - 21:22 WIB

Jakarta, tvonenews.com - Polri kembali menangkap pelaku judi online dari hasil memasifkan patroli siber.

Kali ini, Polri membongkar situs judi online RGOCasino yang beroperasi secara nasional dan internasional.

Direktur Tindak Pidana Siber (Dirtipidsiber) Bareskrim Polri, Brigjen Himawan Bayu Aji mengatakan dalam kasus ini pihaknya menangkap lima tersangka.

Mereka berinsial HNB, IS, SR, RSS, dan HJ alias RZ alias Zeus.

"Empat orang tersangka HNB, IS, SR, dan RSS ditangkap di Batam pada 5 Desember 2024 dan ditahan di Rutan Bareskrim Polri sejak 6 Desember 2024," ungkap Himawan dalam konferensi pers di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Senin (20/1/2025).

Himawan menjelaskan peran dari keempat tersangka tersebut.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:54
07:23
04:18
05:59
01:56
05:46
Viral