Minyak jatuh, investor khawatir kenaikan suku bunga Fed dorong resesi.
Sumber :
  • antara

Minyak Jatuh Karena Investor Khawatir Kenaikan Suku Bunga Fed Dorong Resesi

Kamis, 23 Juni 2022 - 06:05 WIB

Stok minyak mentah AS naik sekitar 5,6 juta barel pekan lalu, persediaan bensin meningkat 1,2 juta barel, sementara stok sulingan turun sekitar 1,7 juta barel, menurut sumber pasar yang mengutip angka American Petroleum Institute (API) pada Rabu (22/6/2022).

Badan Informasi Energi AS (EIA) mengatakan data minyak mingguannya, yang dijadwalkan untuk dirilis pada Kamis, akan tertunda karena masalah sistem setidaknya sampai minggu depan. Tidak jelas kapan EIA akan mempublikasikan laporan tersebut.

Dana senilai 2,4 triliun dolar AS yang akan diinvestasikan secara global dalam energi tahun ini mencakup rekor pengeluaran untuk energi terbarukan, tetapi tidak mampu menutup kesenjangan pasokan dan mengatasi perubahan iklim, kata Badan Energi Internasional.

Berita Terkait :
1 2
3
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:17
06:59
01:18
04:24
02:07
06:05
Viral