Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS, Setianto..
Sumber :
  • ANTARA

BPS: inflasi Mei 2021 sebesar 0,32 persen

Rabu, 2 Juni 2021 - 11:55 WIB

Jakarta, 02/6 - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat terjadinya inflasi pada Mei 2021 sebesar 0,32 persen, kata Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Setianto di Jakarta, Rabu.

"Pada Mei 2021 terjadi inflasi 0,32 persen, karena kenaikan permintaan terasa sekali pada bahan makanan, untuk kebutuhan puasa dan Lebaran," katanya.

Ia menjelaskan komoditas yang menyumbang andil inflasi adalah daging ayam ras, tarif angkutan udara, daging sapi, jeruk, minyak goreng, emas perhiasan, dan tarif angkutan antarkota.

Selain itu ia menambahkan komoditas lainnya yang juga mengalami inflasi pada Mei antara lain nasi dengan lauk, tarif parkir, ayam hidup, tarif kereta api, kelapa dan kentang.

Sementara itu, lanjut dia, komoditas yang menekan pergerakan inflasi dan menyumbang deflasi dalam periode ini antara lain komoditas cabai merah dan cabai rawit.

"Cabai merah menyumbang andil deflasi sebesar 0,07 persen dan cabai rawit menyumbang andil deflasi 0,05 persen," kata Setianto.

Dari 90 kota IHK, sebanyak 78 kota mengalami inflasi dan hanya 12 kota yang menyumbang deflasi pada Mei 2021.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral