- Istimewa
MODA, Layanan Milik PT Mobilitas Digital Indonesia, Perusahaan Patungan Astra & Toyota Resmi Diluncurkan
Jakarta - Hari ini (2/2) PT Arya Kharisma (AKH), anak perusahaan PT Astra International Tbk (Astra), dan Toyota Motor Asia Pacific Pte Ltd (TMAP), anak perusahaan Toyota Motor Corporation (Toyota) meluncurkan PT Mobilitas Digital Indonesia (MDI), perusahaan patungan Astra dan Toyota yang bergerak dalam bidang mobilitas transportasi. MDI didirikan pada 25 Juli 2022 dan telah mulai beroperasi sejak Agustus 2022 lalu.
Presdir PT Astra International Tbk Djony Bunarto Tjondro, Presdir PT Arya Kharisma Gidion Hasan dan CEO of Asia Region Toyota Motor Corporation Hao Quoc Tien melakukan pemotongan pita pada acara peluncuran MODA hari ini (2/2).
Dengan mengangkat layanan MODA dalam menjalankan kegiatan operasional, kehadiran MDI di tengah masyarakat Indonesia bertujuan untuk menyediakan pelayanan terbaik dalam mendukung mobilitas masyarakat dan logistik. Di era digital saat ini, MODA mengolaborasikan teknologi dan transportasi sehingga dapat memberikan kontribusi bagi pertumbuhan ekonomi nasional.
Presdir PT MDI Vilihati Surya dan Wakil Presiden Direktur PT MDI Yutaka Okayama memperkenalkan MODA sebagai merek dari layanan yang dimiliki PT Mobilitas Digital Indonesia pada hari ini (2/2).
MODA menyediakan one-stop services untuk pengelolaan kendaraan bagi para pelanggan yang dilengkapi dengan teknologi terintegrasi yang mencakup fitur pelacak lokasi kendaraan, perilaku pengemudi dalam berkendara dan berbagai fitur lainnya untuk mendukung aktivitas operasional pelanggan.