- Internet
VIRAL Mnet Remix Suara Azan, Ternyata Begini Kronologi Kejadiannya
Jakarta - Mnet, stasiun televisi Korea Selatan, menuai kecaman bertubi-tubi lantaran salah satu tayangannya dianggap telah me-remix suara azan. Banyak netizen yang menuding bahwa salah satu acara Mnet, yakni Street Woman Fighter telah melecehkan agama Islam karena menggunakan suara azan yang di-remix sebagai background musik.
Lantas, seperti apakah kronologi kejadian viralnya Mnet remix suara azan? Berikut ini pemaparannya.
1. Acara Mnet Street Woman Fighter
Street Woman Fighter merupakan acara musik modern yang ditayangkan di stasiun televisi Mnet. Mnet diduga telah menggunakan suara azan yang di-remix sebagai latar musik dalam acara Street Woman Fighter ini.
Dalam tayangan itu terdengar suara azan yang diedit menyerupai musik EDM. Video tersebut langsung menuai protes keras publik terutama warga umat Islam di berbagai negara di dunia, termasuk Indonesia.
2. Dituntut minta maaf
Publik yang merasa geram karena penambahan musik latar yang menggunakan suara azan itu dinilai telah melecehkan dan perampasan budaya Islam tanpa memperhatikan konteksnya.