- Tim tvOne - Ari Wibowo
Bosan dengan Mie Ayam Biasa? Mie Ayam Bakar Kulon Progo Ini Bisa Masuk Daftar Kuliner Anda di Jogja
Kulon Progo, DIY - Bosan menikmati sajian mie ayam dengan cara direbus, dan ingin menikmati sajian mie ayam yang berbeda? mungkin bisa jalan-jalan ke Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Mie ayam yang dibalut dengan daun pisang dan dimasak dengan cara dibakar menjadi menu yang selalu diburu, khususnya penggila kuliner berbahan mie. Mie ini berlokasi di kedai mbak Fie jalan raya Nanggulan-Kalibawang.
Siapa yang tak kenal mie ayam atau Bakmi ayam, kuliner ini menjadi salah satu hidangan paling populer bagi semua kalangan, dan banyak dijajakan baik pedagang gerobak keliling, kaki lima hingga restoran. Kuliner legendaris ini biasanya dimasak dengan cara direbus dan disajikan menggunakan mangkok.
Namun, beda bagi mie ayam karya Safitri (42) yang berlokasi di jalan Nanggulan - Kalibawang, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Di kedai ini, mie ayam disajikan dengan cara unik dan berbeda, yakni dengan cara dimasak dengan cara dibakar.
Safitri, selaku pemilik kedai mbak Fie mengatakan usaha yang dirintis sempat jatuh bangun karena ketatnya persaingan kuliner di sepanjang jalan Nanggulan- Kalibawang, tak ingin terpuruk ia pun mencoba meramu berbagai varian mie ayam dan bakso hingga terciptalah mie ayam bakar ini, dan mie ayam hotplate.
"Awal usaha sejak 2019 lalu, namun banyak yang jualan mie ayam maupun bakso di sepanjang jalan Nanggulan- Kalibawang, mencoba ramuan yang beda dengan cara membuat mie ayam bakar, Alhamdulilah banyak diminati pembeli, selain mie ayam bakar juga ada menu baru lagi yaitu mie ayam hotplate, ujar Safitri (17/9/2022).
Dalam proses memasak mie ayam bakar, pemilik menyampurkan beberapa bumbu rahasia dan kemudian diletakan di atas daun pisang, dan ditambah daging ayam, daun caisin dan irisan daun bawang dan kemudian dibungkus daun pisang dan dibakar hingga matang.