Windah Basudara dan Rahmat.
Sumber :
  • Istimewa

Respect! Windah Basudara Ucapkan Terima Kasih Pada Para Donatur dalam Penggalangan Dana Untuk Pendidikan Rahmat 'Okky Boy'

Rabu, 12 Oktober 2022 - 14:47 WIB

Jakarta - YouTuber Gaming Indonesia Windah Basudara melalui akun media sosial Instagramnya mengucapkan terima kasih kepada semua donatur.

Windah baru-baru ini menjadi sorotan publik berkat aksi heroiknya yang menggalang dana pendidikan untuk Rahmat, bocah 12 tahun asal Kota Bau Bau yang sempat viral belakangan di media sosial.

Melalui unggahan di akun media sosialnya ini Windah juga menyebut beberapa pihak yang berperan dalam agenda charity yang diselenggarakan pada 11 Oktober 2022 ini. Mereka antara lain adalah Beasiswa 1000 dan Saweria.

Selain untuk Rahmat, dana charity ini juga akan disumbangkan untuk membantu pendidikan anak-anak lain yang kurang beruntung.

"Terima kasih untuk semua teman-teman yang sudah berdonasi dan ikut menonton di charity kali ini, semoga apa yang sudah kita kumpulkan ini dapat membantu Amat dan anak-anak yang membutuhkan lainnya untuk dapat bersekolah dan berprestasi," tulis Windah Basudara dalam akun Instagramnya.


Besaran sumbangan untuk Rahmat dan anak-anak lain (Sumber: Instagram/Windah Basudara)

Berhasil galang donasi

Nama Windah Basudara atau yang bernama asli Brando Franco Windah mendadak jadi perbincangan publik karena berhasil menggalang dana untuk pendidikan. YouTuber kenamaan Indonesia ini berhasil mengumpulkan uang hingga Rp337 juta untuk biaya pendidikan Rahmat atau yang dikenal dengan “Okky Boy”.

Donasi tersebut dikumpulkan oleh Windah Basudara melalui live streaming di YouTube pribadinya selama 3 jam. Sosok Rahmat sendiri mulai menyita perhatian warganet pasca beredar video dirinya diajak bicara dalam bahasa tak jelas di akun TikTok bernama @jerrymaith.

Dalam rekaman video tersebut, Rahmat nampak merespon dengan nada kebingungan. Pasca kemunculan video ini, beredar juga video keseharian Rahmat menjadi tukang parkir hingga rekaman ia menjaga adik-adiknya.

Meski pada akhirnya dikonfirmasi bahwa Rahmat dalam video tersebut tidak sedang menjadi tukang parkir, namun kerja kerasnya mendapat apresiasi dari berbagai pihak.

Karena diketahui anak laki-laki yang disapa Okky Boy ini harus putus sekolah lantaran memiliki keterbatasan dalam menangkap pelajaran dan kekurangan biaya. Sebutan Okky Boy sendiri muncul secara spontan dari warganet karena ia mengenakan kaos merah bertuliskan Okky.

Melihat kisah hidupnya tersebut, Rahmat si Okky Boy dibanjiri simpati oleh warganet. Tidak sedikit dari mereka yang bahkan mengumpulkan donasi mandiri untuk Okky Boy, tak terkecuali Windah Basudara sendiri. Windah melangsungkan penggalangan dana ini pada Selasa, 11 Oktober 2022.

”Charity ini murni dilakukan untuk pendidikan Rahmat dan juga pendidikan anak-anak lain yang membutuhkan, teman-teman,” sebut Windah Basudara dalam tayangan siaran langsung-nya.

Selain charity melalui live streaming, donasi untuk Rahmat juga dibuka melalui akun Kitabisa.com yang diinisiasi oleh Beasiswa 10.000.

Windah Basudara dan Rahmat berpose (Sumber: Instagram/Windah Basudara)

Tak ingin di-subscribe karena berterima kasih

Dalam tayangan video tersebut, Windah juga menambahkan bahwa dirinya tidak ingin di-suscribe karena keberadaan campaign ini.

“Kalian jangan berterima kasih ke aku, melainkan ada orang yang memperjuangkan juga buat menemukan Rahmatnya sama aku, yaitu Mas Donny dan Beasiswa 10.000” terang Windah Basudara.

Dalam tayangan streaming ini Windah nampak menemani Rahmat memainkan gim-gim seru di PC. Sambil bermain game GTA V bersama Rahmat, Windah Basudara juga sesekali membacakan pesan-pesan yang diberikan penonton yang telah menyumbang.

Sembari melakukan live streaming, penonton juga bisa menyisihkan uangnya. Karena link untuk berdonasi telah dituliskan dalam deskripsi laman tayangan langsung tersebut. 

Dalam tayangan live streaming ini, Windah Basudara juga mengingatkan warganet untuk memanggil Rahmat sesuai namanya. Bisa dengan Rahmat, Mat, atau Amat, asalkan masih memiliki unsur namanya.

Selain itu, Windah juga berharap para donatur mau berdonasi karena memang terhibur dengan tingkat kocak Rahmat.

“Jadi, kalau kalian mau donasi atas rasa simpati, nah gue harap enggak. Cuma kalau kalian ingin donasi atas dasar rasa terhibur karena rahmat lucu, gemoy banget, dan juga kalian juga memang ingin buat ikut donasi supaya rahmat bisa mencapai mimpinya untuk bersekolah, kita sangat welcome.” Kata Windah Basudara.

Atas aksi heroiknya mengadakan donasi ini, Windah Basudara menuai pujian dari netizen. Ia dianggap berhasil karena telah memanfaatkan channelnya untuk aksi-aksi kebaikan. (lsn)

Simak lebih lanjut dalam YouTube Windah Basudara:

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral