dr Zaidul Akbar jelaskan minuman untuk obati GERD atau asam lambung.
Sumber :
  • Tangkapan layar YouTube/ dr. Zaidul Akbar Official

Bagi yang Punya GERD atau Asam Lambung Minum Air Ini Tiap Pagi dan Malam Menjelang Tidur, Ampuh Obati Masalah Lambung Kata dr Zaidul Akbar

Selasa, 2 Juli 2024 - 23:46 WIB

tvOnenews.com - Gastroesophageal reflux disease (GERD) merupakan salah satu permasalahan lambung yang banyak dialami di masyarakat. Berikut beberapa minuman yang baik untuk mengobati GERD atau asam lambung menurut dr Zaidul Akbar.

GERD atau asam lambung memiliki beberapa gejala yang sangat mengganggu, di antaranya terasa panas di dada, nyeri, mual, muntah, pusing, hingga sesak nafas.

Banyak faktor yang bisa menyebabkan seseorang mengalami GERD atau asam lambung, salah satunya pola hidup yang tidak baik.

Stres berlebihan hingga makan-makanan yang tidak sehat bisa memperparah gejala GERD.

Untuk mengobati GERD atau asam lambung, maka harus mulai dengan mengubah pola hidup menjadi lebih baik serta menghindari makanan-makanan tidak sehat.
 
Selain itu, ternyata ada minuman alami yang ampuh untuk mengobati GERD atau asam lambung.

Minuman apa yang dimaksud? Simak penjelasan dr Zaidul Akbar berikut ini, dikutip dari kanal YouTube Bamol TV.

Dokter Zaidul Akbar menjelaskan, masalah utama pada lambung, usus atau pencernaan adalah karena ketidakseimbangan bakteri.

Maka, cara memperbaikinya adalah dengan menguatkan kembali keseimbangan bakteri-bakteri tersebut.

Ada 3 cara yang bisa digunakan sebagai alternatif penyembuhan GERD atau asam lambung menurut dr Zaidul Akbar.

1. Air tajin

Air tajin merupakan cairan berwarna putih yang muncul ketika beras mendidih. Tajin sangat baik untuk penyembuhan GERD atau asam lambung.

Untuk membuat air tajin, dr Zaidul Akbar menyarankan menggunakan beras organik, beras merah, beras coklat atau beras hitam.

"Untuk kasus seperti ini sebenarnya mudah. Mulailah mengkonsumsi air tajin," kata dr Zaidul Akbar.

"Tapi air tajinnya saran saya jangan beras yang berpestisida, atau yang ada logam beratnya. Cari beras-beras yang organik atau beras merah/coklat/hitam," tambahnya.

Adapun cara minumnya bisa ditambahkan dengan sedikit madu dan garam. Diminum dua kali sehari, setiap pagi dan malam menjelang tidur.

2. Jahe, serai, pandan

Selain air tajin, bisa juga menggunakan bahan rempah dan rimpang seperti jahe, serai dan pandan. 

Caranya, ambil jahe sebesar jempol orang dewasa, digeprek atau diiris-iris tipis, serai dengan ukuran satu ruas jari telunjuk orang dewasa, dan pandan secukupnya.

Tuangkan air panas pada ketiga bahan tersebut, tunggu sebentar sampai wangi, kemudian beri sedikit madu dan garam. 

Minuman dari jahe, serai dan pandan tersebut bisa dikonsumsi dua kali sehari.

3. Probiotik

Cara ketiga adalah dengan konsumsi probiotik untuk memperbaiki keseimbangan bakteri dalam tubuh. 

Saat ini sudah banyak minuman probiotik yang dijual di pasaran.

Selain minuman probiotik yang dijual di pasaran, ada juga makanan probiotik alami seperti tempe.

(gwn)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral