dr Zaidul Akbar cara mengobati diabetes.
Sumber :
  • kolase foto tim tvOnenews

Viral Bapak Kos Makan Kucing karena Percaya Bisa Sembuhkan Diabetes, dr Zaidul Akbar Ungkap 2 Cara Turunkan Gula Darah, Ternyata Simpel, Minum...

Sabtu, 10 Agustus 2024 - 11:00 WIB

tvOnenews.com - Belakangan viral di media sosial bahwa ada seorang bapak kos di Semarang memakan kucing untuk sembuhkan diabetes.

Setelah dipergoki oleh anak kos, pria berinisial NY (63) tersebut diamankan oleh pihak kepolisian.

NY diketahui sudah makan sekitar 10 ekor kucing sejak tahun 2010.


Pria di Semarang makan kucing untuk sembuhkan diabetes. Sumber: tvOne/Didiet Cordiaz
 

Menurut pengakuannya, ia mengkonsumsi kucing untuk menurunkan gula darah atau mengobati penyakit diabetes yang dideritanya.

Alih-alih mengkonsumsi kucing, dr Zaidul Akbar bagikan cara alami untuk menurunkan gula darah atau sembuhkan diabetes.

Menurut dr Zaidul Akbar, penyakit diabetes terjadi karena adanya masalah pada insulin yang dihasilkan oleh tubuh.

Di mana insulin tersebut tidak mampu untuk mendorong glukosa masuk ke dalam sel.

Masalah pada insulin biasanya terjadi karena tubuh tidak bisa lagi memproduksi insulin secara alami.

Namun, masalah diabetes bukan hanya pada insulin saja, melainkan masalah sensitivitas pada kelenjar hormon.


dr Zaidul Akbar. Sumber: YouTube dr. Zaidul Akbar Official
 

Sensitivitas pada hormon tidak bisa didapatkan jika orang tidak membiasakan diri merasa lapar atau berpuasa.

Salah satu cara untuk mengatasi diabetes menurut dr Zaidul Akbar yaitu dengan membiasakan diri merasa lapar atau puasa.

Puasa bagi orang yang menderita diabetes sama seperti puasa pada orang normal.

Namun, harus mengatur makanan saat sahur dan berbuka dengan konsumsi makanan dan minuman yang sehat.

Dengan menyengajakan lapar atau berpuasa, maka otomatis sensitivitas insulin dengan sensitivitas kelenjar pankreas akan diperbaiki secara alami.

Apabila sudah diperbaiki secara alami, maka akan dapat bekerja dengan optimal.

Selain berpuasa, cara lain untuk menurunkan gula darah menurut dr Zaidul Akbar yaitu dengan mengkonsumsi minuman herbal.


dr Zaidul Akbar. Sumber: YouTube dr. Zaidul Akbar Official
 

Beberapa herbal yang baik untuk obat diabetes di antaranya ketumbar, kayu manis, bunga lawang, hingga serai.

"Beri bahan baku yang baik agar bisa bekerja. Bahan baku yang baik diantaranya ketumbar, kayu manis, bunga lawang, serai. Itu diminum hangat," kata dr Zaidul Akbar.

Selain tanaman-tanaman herbal tersebut, dr Zaidul Akbar juga menganjurkan penderita diabetes untuk minum jus pahitan.

Jus pahitan seperti jus brotowali, jus pare, dan sebagainya.

(gwn)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
12:45
03:09
02:02
00:54
01:36
03:47
Viral