dr Zaidul Akbar, sarapan makan ini kenyang sampai sore.
Sumber :
  • youtube

Kenyang dari Pagi Sampai Sore padahal Sarapan Bukan Pakai Nasi Uduk apalagi Bubur Ayam, Kata dr Zaidul Akbar Makan...

Jumat, 6 September 2024 - 09:52 WIB

tvOnenews.com - Makanlah makanan ini saat sarapan agar bisa merasa kenyang dari pagi sampai sore walaupun bukan pakai nasi uduk ataupun bubur ayam.

Sarapan dengan menu ini jauh lebih sehat sekaligus bermanfaat bagi tubuh.

Terutama bagi orang yang sedang ingin diet atau memiliki kondisi kesehatan tertentu sehingga harus memerhatikan menu sarapan.

Lantas apa yang sebaiknya dikonsumsi sebagai menu sarapan di pagi hari?

Seperti dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube dr Zaidul Akbar, berikut penjelasan tentang sarapan sehat.

dr Zaidul Akbar dalam beberapa kajiannya sudah sering mengingatkan soal kebiasaan sarapan yang sering disalahpahami.

Banyak orang makan sarapan dengan porsi banyak agar bisa kenyang sampai siang nanti.

Padahal menurut dr Zaidul Akbar, ternyata makan sarapan dengan porsi banyak seperti itu justru bisa akan membuat tubuh mudah mengantuk.

Oleh karena itu, harus perhatikan baik-baik apa menu sarapan yang akan dikonsumsi.

"Ketika ibu bapak nanti di rumah, sarapan paginya udah bukan lagi pakai nasi uduk, nasi goreng dan gorengan," ujar dr Zaidul Akbar. 

dr Zaidul Akbar mengungkapkan satu menu sarapan sehat yang sebaiknya dikonsumsi di pagi hari.

Ternyata kata dr Zaidul Akbar, cukup makan buah alpukat di pagi hari untuk sarapan.

"Tapi sarapannya pakai alpukat kayak begini," ujar dr Zaidul Akbar. 

"Lalu anda kerok apukatnya lalu anda tambahkan dengan madu," lanjutnya. 

Kemudian tambahkanlah sedikit jeruk nipis dan coklat bubuk ke dalam alpukat yang sudah dikerok tadi.

"Lalu anda tambahkan dengan jeruk nipis sedikit, lalu anda tambahkan sedikit dengan coklat bubuk," kata dr Zaidul Akbar.

Walau sederhana, ternyata sarapan buah alpukat ini bisa membuat kenyang sampai sore nanti.

"Maka anda akan kenyang sampai sore," ungkap dr Zaidul Akbar.

Cobalah menu sarapan sehat ini dan mulai ganti kebiasaan makan makanan berat di pagi hari agar tetap bertenaga dan kenyang dari pagi sampai sore nanti.


(far)


Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral