- Pixabay
Ini Manfaat Tidur Dengan Kondisi Lampu yang Dimatikan
Tidur menjadi salah kebutuhan utama manusia, kualitas tidur yang baik dapat memperngaruhi kondisi kesehatan tubuh manusia. Namun tentunya setiap orang memiliki kebiasaan tidur yang berbeda-beda, baik dalam hal waktu, tempat, kondisi kamar. Dan tak kecuali kondisi penerangan lampu ketika kita tertidur.
Sebagian orang ada yang lebih menyukai tidur dalam kondisi lampu menyala, namun banyak juga yang tidak bisa tertidur jika lampu tidak dimatikan atau lebih nyaman tertidur dalam kondisi gelap.
Nah bagaimana dengan kalian, lebih suka tidur dalam kondisi gelap atau lampu dinyalakan??Sebenarnya tidur dalam kondisi gelap itu jauh lebih baik dan lebih menyehatkan. Lho kok demikian?? Simak ulasan manfaat tidur dalam kondisi lampu mati berikut ini.
Menurut penelitian Dr. Joshua Gooley dari Brigham and Women,s Hospital dan Harvad Medical School ketika kita tidur dalam keadaan lampu mati, tubuh akan menghasilkan hormon melatonin. Fungsi hormon melatonin ini salah satunya adalah meningkatkan kekebalan tubuh terhadap serangan penyakit.
Bahkan dari penelitian yang dilakukan oleh Jurnal Chronobiology International bahwa orang terpapar cahaya dalam jumlah berlebihan dimalam hari saat tidur, memiliki tekanan darah yang jauh lebih tinggi dibanding dengan orang yang tertidur dalam keadaan gelap. Bahkan tidur dalam kondisi terang dapat memicu insomia dan migrain.
Tak hanya itu, dengan mematikan lampu ketika tidur juga dapat membuat tidur lebih nyenyak sehingga bisa menjaga kesehatan kulit dan mata. Akibat kurang tidur dapat membuat kulit lebih tampak kusam, pucat bahkan menimbulkan banyak kerutan diwajah. Selain itu, muncul juga lingkaran hitam dibawah mata dan mata merah akibat kurang tidur.
Buat kalian yang mudah lupa, alangkah baiknya jika mulai sekarang dibiasakan untuk tidur dalam kondisi gelap. Pasalnya, tidur yang nyenyak bisa membuat kinerja otak lebih meningkat.