Sumber :
- tim tvOne-viva.co.id
Ratusan Mahasiswa di Bandung Dikabarkan Positif HIV, Apa Saja Gejala yang Tampak dari Awal?
Jumat, 26 Agustus 2022 - 12:44 WIB
Jakarta - Kasus Human Immunodeficiency Virus (HIV) di Kota Bandung, Jawa Barat mendapat perhatian masyarakat.
Menurut data Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Bandung, 12.358 orang mengakses layanan kesehatan terkait HIV/AIDS di Kota Bandung hingga Desember 2021.
Dari data tersebut, 5.943 di antaranya adalah warga Kota Bandung. Penyakit ini banyak dialami mereka yang masih berusia 20-29 tahun.
Berdasarkan perkembangannya, ciri-ciri HIV dapat terlihat dalam beberapa tahapan, mulai dari tahapan pertama yakni tahap infeksi HIV akut, tahap infeksi HIV kronis, hingga tahap AIDS.
Berikut tahapan HIV yang telah dilansir tvOnenews dari Kemenkes pada Jumat (26/8/2022).
Tahap 1 (Periode Jendela)
- HIV masuk kedalam tubuh, tidak ada tanda-tanda khusus, ODHA (Orang Dengan HIV AIDS) tampak sehat dan merasa sehat