- Pixabay
Kata Siapa Kepiting dapat Meningkatkan Kolesterol? Berikut Penjelasan dari Dokter Spesialis Gizi Klinis
Bukan hanya itu, omega 3 tidak menaikkan kolesterol, justru membantu tubuh untuk menyeimbangkan kadar kolesterol.
Selain omega 3, kandungan protein pada daging kepiting cukup tinggi, yakni sebesar 15 gram. Protein ini sangat bermanfaat untuk tumbuh kembang janin saat berada dalam kandungan. Sehingga daging kepiting sangat baik bila dikonsumsi oleh ibu hamil.
Namun dengan catatan pengolahannya harus tepat untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
“Penambahan garam di olahan kepiting bisa berisiko tekanan darah tinggi yang memicu bengkak di tubuh. Jadi, ibu hamil jangan terlalu sering konsumsi kepiting, secukupnya saja,” ungkapnya.
Begitu juga berlaku pada tubuh normal, dimana kandungan natrium dari garam yang berlebih dapat menambah risiko untuk pengidap sakit jantung.
Ilustrasi makanan laut Kepiting. (Ist)
Untuk itu pengolahan kepiting harus tepat, sebaiknya kepiting dapat dipanggang atau direbus dengan minim garam serta pastikan kesegaran dari daging kepiting mentah tersebut.