- Miko
Nikmati Suasana Alam di Selasar Villa Kebun Teh Kabawetan Bengkulu
"Lokasinya tidak begitu jauh, jalannya juga bagus, ditambah villa nya unik dan sangat cocok bagi yang suka update status dengan berfoto, kerenlah bikin betah," ungkap Inne warga Kota Bengkulu.
Nah di lokasi ini juga tersedia restoran, jadi pengunjung tidak perlu membawa makanan terlalu banyak, karena disini juga disediakan berbagai jenis minuman dan makanan ringan hingga berat, dengan harga yang relatif murah.
Nah tentunya and pasti penasaran kan berapa tarif penginapan atau villa dengan nuansa alam ini. Untuk menginap disini satu kamar dengan harga Rp500 ribu hinggaRp 800 ribu permalam sesuai type kamarnya.
Pada weekend kali ini tentunya, objek wisata Kabawetan berikut dengan hunian villa yang asri di tengah puncak bukit kebun teh dapat menjadi salah satu daftar destinasi anda kali ini. (rgo/nof)