Jelang Tahun Baru 2022, Petugas Gabungan di Blora Sidak Terminal Cepu, Senin (27/12/2021).
Sumber :
  • Tim tvOne - Didiet Cordiaz

Operasi Lilin Candi 2021, Petugas Gabungan Sidak Terminal Cepu Blora

Senin, 27 Desember 2021 - 13:46 WIB

Blora, Jawa Tengah - Polres Blora Polda Jawa Tengah melalui Satuan Tugas (Satgas) Operasi Lilin Candi 2021 bersama petugas gabungan dari TNI,  Dinas Perhubungan Dan Satpol PP serta Tim Medis dan pasukan BKO Brimob Polda Jateng melakukan inspeksi mendadak, (Sidak) di terminal Cepu, Senin, (27/12/2021).

Inspeksi Mendadak (Sidak) tersebut dilakukan untuk mengecek situasi terminal Cepu Blora, serta kesiapan para sopir angkutan dan armada yang digunakan dalam beraktivitas terutama menjelang Tahun Baru 2022. 

"Sidak ini dilakukan guna mengecek apakah para pengelola menerapkan prokes yang diterapkan pada penumpang yang akan berangkat, serta sarana keselamatan lainnya," kata Kasat Lantas Polres Blora AKP Edi Sukamto.

Petugas gabungan juga mengingatkan kepada para sopir dan agen bus perihal vaksinasi Covid-19. Agar para penumpang download aplikasi peduli lindungi ataupun menunjukkan kartu vaksin saat mau naik kendaraan umum.

Menurutnya, hasil pengecekan sidak tadi sangat bagus. Dimana, para penumpang telah melakukan vaksin dan menerapkan prokes dalam bus yang ditumpangi.

"Dengan penumpang sudah divaksin dan penerapan prokes, dapat mengurangi penyebaran Covid-19 dan diharapkan pasca libur tahun baru, tidak ada kenaikan penyebaran virus Covid-19" tandas Kasat Lantas.

Selain mengecek kelengkapan surat surat kendaraan dan lisensi pengemudi. Petugas gabungan pun mengecek sarana prasarana keselamatan bus yang akan digunakan seperti alat pemecah kaca, alat pemadam kebakaran, ban, dan sarana P3K kendaraan yang sewaktu waktu dibutuhkan.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral