- tvOnenews.com Ilham Ariyansyah - dok. Pemkot Bandung
Lapas Banceuy Bandung Saksi Bisu Perjalanan Soekarno Saat Dikekang Hindia Belanda
Bandung, tvOnenews.com - Ir. Suekarno atau yang dikenal dengan julukan bapak proklamator, semasa hidupnya demi memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia harus menerima kenyataan kerap berpindah tempat karena diasingkan oleh penjajah Belanda. Salah satu tempat pengasingan yang pernah menjadi persinggahan Soekarno adalah lembaga pemasyarakatan (lapas) Banceuy di Kota Bandung, Jawa Barat.
Lapas Banceuy dibangun sejak tahun 1877 lalu dimasa pemerintahan penjajah Belanda.
Ditempat inilah bung Karno di asingkan selama satu tahun dua bulan, ia rela dipenjara menempati sel no 5 yang ukurannya hanya berukuran 210 x 146 cm, dan hanya berisikan kasur serta alat keperluan shalat dan makan.
Pada saat itu bung Karno berumur 29 tahun, dan ditahan bersama tiga rekannya. Soekarno mendekam di Lapas Banceuy karena mendirikan Partai Nasional Indonesia (PNI), karena dianggap berbahaya oleh hindia Belanda.
Penjaga situs Lapas Banceuy, Ahmad menyampaikan, Bung Karno disebut oleh Pemerintah Belanda akan melakukan makar. Ia dianggap melaksanakan pro-paganda terhadap pemerintah Belanda.
"Awal ditangkap, penjajah Belanda membuat siasat mengundang Soekarno untuk datang ke Yogyakarta. Namun saat mendatangi undangan tersebut, Soekarno ditangkap dan dijebloskan ke Lapas Banceuy." Ujar Ahmad.
Sejak saat itulah Soekarno harus menjalani masa pengasingan di tempat bersejarah Gedung Indonesia Menggugat, yang berada di jalan Perintis Kemerdekaan no. 5 Babakan Ciamis Kota Bandung.