Tim RCC bersepeda di Pulau Nuca Molas.
Sumber :
  • Jo Kenaru

Serunya Gowes di Pulau Nuca Molas bak Bersepeda di Atas Lukisan Alam yang Sangat Indah

Kamis, 20 Januari 2022 - 08:22 WIB

Tiga perempat bagian dari pulau Nuca Molas merupakan savanah. Di sela-selanya, tumbuh ribuan pohon lontar. Perpaduan savanah dan pemandangan laut sawu menyuguhkan lanskap Nuca Molas yang tiada duannya. Cantik sekali. Di sini, serasa sedang bersepeda di atas lukisan. 

Potensi Wisata

Bersepeda di Pulau Nuca Molas telah direncanakan sejak lama. Ketua RCC, Kristo Ambal mengaku memilih Nuca Molas karena dianggap sebagai aset wisata Kabupaten Manggarai yang memiliki keindahan yang luar biasa. 

“Kami yang menggagas komunitas sepeda pertama di Ruteng merasa tertantang untuk menaklukan jalur di tanah gersang seperti Nuca Molas,” kata Kristo, Rabu (19/01/2022). 

Selain Kristo, pemilik Flores Cycling Tour, Leonardus Nyoman, mengaku sangat senang. Dia bilang mendapatkan pengalaman berkesan selama bersepeda di tempat itu. 

“Pemandangan alam yang memesona seperti padang savana dan rute yang menantang menjadi pengalaman tersendiri di Nuca Molas,” katanya. 

Menurut Leonardus, pengembangan destinasi Pulau Mules ke depan harus dilakukan dengan perencanaan yang matang sehingga bisa menjadi destinasi potensial. 

“Perlu membuat kajian dan perencanaan pariwisata yang holistik khusus pulau Nuca Molas,” tuturnya. 

Berita Terkait :
1 2 3
4
5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral