- Kolase tvOnenews.com
Denny Darko Bongkar Sosok yang Paling Dirugikan dalam Kontroversi Alshad Ahmad dan Nissa Asyifa
Di sisi lain, Alshad Ahmad yang kini tengah menjalin kasih dengan Tiara Andini, sebagian netizen yang menyarankan Tiara untuk menyudahi hubungannya dengan sepupu Raffi Ahmad tersebut.
Bukan tanpa alasan, netizen banyak yang khawatir akan Tiara Andini nantinya akan bernasib sama dengan Nissa Asyifa.
Namun, Denny Darko justru berkata hal lain, bukan Tiara Andini atau Nissa Asyifa yang patut dikasihani dalam persoalan yang ramai jadi sorotan tersebut.
"Maka saya katakan di sini yang paling kasihan adalah sang anak yang nggak tahu apa-apa. Anaknya yang baru lahir tapi sudah dihadapkan suatu permasalahan di mana dia tidak akan pernah hidup bersama ayah kandungnya." kata Denny Darko.
Pesulap Denny Darko. (Tangkapan layar YouTube Denny Darko)
Jebolan ajang pencarian bakat pesulap ini berharap masih ada keajaiban untuk bayi tersebut. Ia masih ingin yang terbaik untuk anak tersebut.
"Saya harap mungkin saja terjadi keajaiban dan mau diterima. Terus akhirnya menjadi bagian keluarga," ucapnya.