- ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan / tim tvOne Julio Trisaputra
Memanas, Ahmad Dhani Diduga Kembali Sindir Once Mekel soal Pembayaran Royalti Lagu Pasca Keluar Dewa 19
Jakarta, tvOnenews.com - Publik masih dihebohkan atas perselisihan antara Ahmad Dhani dengan Once Mekel. Konflik ini tampaknya belum menemui titik temu untuk menyelesaikan persoalan, Senin (10/4/2023).
Isu renggangnya hubungan antara Ahmad Dhani dan Once Mekel menyeruak ke publik hingga tak kunjung kelar, hal ini berawal dari ayah dari Al Ghazali itu melontarkan larangan keras terhadap Once menyanyikan lagu Dewa 19.
Ahmad Dhani dan Once Mekel masih terpantau perang pernyataan di media sosial dan masing-masing konferensi pers yang diadakan.
Terbaru, akun Instagram resmi band Dewa 19 mengunggah sebuah tulisan yang diduga ditujukan kepada Once Mekel, tulisan itu pun diduga diunggah oleh Ahmad Dhani untuk menyindir Once.
Once yang telah hengkang dari band sejak 2011. Namun, masih saja pada konser profesional menyanyikan lagu-lagu milik Dewa 19 tanpa membayar royalti lagu.
Ahmad Dhani Tegaskan Larang Once Nyanyikan Lagu milik Dewa 19. (Instagram @ahmaddhaniofficial / @oncemekelofficial)
Dewa 19 melalui unggahan akun Instagram, memaparkan analogi kasus band Dewa 19 dengan band legend lainnya yakni Slank dan Krakatau.
Disebutkan bahwa jika ada vokalis yang sudah keluar dari band, tapi masih menyanyikan lagu milik bekas bandnya saat perform solo, hal itu tentu akan membuat personil lain yang juga selaku pencipta lagu band akan marah.
Tulisan dalam unggahan akun Instagra Dewa 10 itu berjudul malaikat pun tau.
"Malaikat pun tau, jika Kaka keluar dari Slank, tapi di setiap konser solonya masih nyanyi lagu-lagu Slank. Pasti Bimbim gak terima," tulisnya.
"Malaikat pun tau, jika Trie Utami keluar dari Krakatau tapi tetap konser solonya masih nyanyi lagu-lagu Krakatau..Pasti Indra Lesmana dan Dwiki Dharmawan marah," tambahnya.
Lebih lanjut, akun Dewa 19 menerangkan bahwa di luar negeri, hal-hal seperti itu tidak pernah terjadi. Seperti mantan vokalis band yang menyanyikan lagu milik bekas bandnya dalam konser solo tanpa membayar royalti.
"Di luar negeri, hal-hal begini tidak pernah terjadi," ujar Dewa 19 tutup keterangan akun Instagram.
Sontak saja, unggahan tulisan dalam akun Dewa 19 yang menyindir Once Mekel ini langsung menyita banyak perhatian netizen.
"Tapi saya yakin…bimbin Slank, indralesmana, dwikidarmawan, Gilang krakatau tdk akan spt itu…krn mereka2 dewasa, baik hati, dan bijaksana….maka belajarlah pada mereka untuk jd orang bijaksana," tulis akun Instagram.
"Band besar tapi gapunya tim PR," komen netizen.
"Berawal dari meremehkan dan meragukan konser di jis apa iya ada yg nonton,eh pas tiket 15 menit sold out minta taekin bayaran kan kebangten,,,eh tapi pas konser solo dy bawain lagu dewa diem2 bae,,ijin kagak,bayar royalti kagak," ujar netizen.
"Childish. harusnya setelah sudah statement dari dhani, juga karena sudah ada statement dari DJKI dll, ya stop, karena sudah clear," ujar netizen.
"Makanya klo jadi vocalist kek Ariel, bisa bikin lagu.... Gak modal suara tinggi melengking tapi ga banyak buat lagu, semangat buat para pencipta lagu," ujar netizen.
Ahmad Dhani bicara soal Once Mekel
Dewa 19 bersama dua mantan vokalisnya Ari Lasso dan Once Mekel. (Instagram @ahmaddhaniofficial)
Ramainya pemberitaan soal isu renggangnya hubungan antara Ahmad Dhani dan Once Mekel menyeruak ke publik, ayah dari Al Ghazali itu jadi sorotan terkait larangan keras terhadap Once menyanyikan lagu Dewa 19.
Hal itu dilakukan Ahmad Dhani lantaran Dewa 19 akan melakukan serangkaian tur di berbagai kota setelah lebaran nanti.
Mantan suami Maia Estianty ini mengaku tidak mau orang lain yang tidak terlibat dalam tur tersebut untuk membawakan lagu-lagu Dewa 19.
"Sekarang Dewa 19 sedang melakukan tur. Setelah Lebaran setiap minggu ada dua kali, jadi tidak boleh ada konser-konser lain yang mengganggu, yang menggunakan lagu Dewa 19," jelas Ahmad Dhani.
"Saya menjaga kemurnian konser Dewa 19 yang dilangsungkan setelah Lebaran, konser Dewa 19 itu sampai Desember full," sambungnya.
Ahmad Dhani juga melarang Once menyanyikan lagu milik Dewa 19 demi melindungi hak eksklusif promotor yang menaungi konser tur Dewa 19 sepanjang 2023.
Ahmad Dhani menjawab soal hubungannya dengan Once Mekel, usai ramai ultimatum yang dia lontarkan ke publik terkait larangan Once membawakan lagu-lagu milik Dewa 19.
"Sebenarnya saya sama Once tuh, ini kan ribut-ribut soal bisnis, it's only business, it's only business. Kalau berteman ya biasa aja berteman nggak ada permasalahan, kalau masuk ke bisnis, beda lagi gitu loh, it's only business, no hard feeling. "ujarnya yang dikutip dari tayangan Youtube Mantra Room.
Ahmad Dhani mengaku belum komunikasi soal bisnis dengan Once Mekel, terutama terkait royalti lagu.
Ayah dari Al Ghazali ini rencananya akan menggelar konser yang bertajuk '51 Tahun Kerajaan Cinta Ahmad Dhani'.
Namun, Once Mekel tidak ikut serta dalam line up konser tersebut, Ahmad Dhani mengakui keikutsertaan Once tergantung dari Event Organizer atau penyelenggara acara.
"Tergantung EO-nya dong, kalau harganya sesuai ya why not. Masa harganya lebih dari saya, lagu-lagu saya. Minta harga lebih mahal, ya nggak mungkin lah," ungkapnya.
Lebih lanjut, Ahmad Dhani buka-bukaan soal bayarannya lebih mahal dari Andra Ramadhan, karena dia menciptakan lagu lebih banyak serta meng-aransemen.
"Lagunya banyakan saya, saya aransemen, udahlah Andra sama saya, mahalan saya. Nah ini Once lebih mahal dari saya, kan nggak masuk akal loh," paparnya. (ind)
Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com dengan mengunjungiGoogle News