Aldi Taher dalam wawancara dengan tvOne.
Sumber :
  • Tim tvOne

Ngakak, Jika Terpilih Jadi Wakil Rakyat Aldi Taher Sarankan Deddy Corbuzier Lakukan ini, "Jangan Pindah Negara Tapi....."

Senin, 29 Mei 2023 - 05:30 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Aldi Taher merupakan salah satu komedian sekaligus musisi Indonesia yang belakangan menyita perhatian publik.

Laki-laki yang bernama lengkap Rahmat Aldiansyah ini beberapa waktu lalu trending di media sosial Twitter. Hal ini lantaran Aldi Taher membuat jawaban kocak ketika melakukan wawancara dengan tvOne dalam program Kabar Petang pada Jumat (26/05).

Wawancara yang dilakukan tvOne dengan Aldi Taher ini awalnya dilakukan untuk mengonfirmasi tujuannya mendaftar bakal calon anggota legislatif di dua partai.

Aldi Taher diketahui didaftarkan sebagai bakal calon anggota legislatif oleh Partai Bulan Bintang (PBB) dan Perindo. Oleh PBB Aldi Taher didaftarkan sebagai bacaleg DPRD DKI Jakarta, sementara Perindo mencalonkannya sebagai Bacaleg DPR RI.

Terkait wawancara dengan tvOne, Aldi Taher membuat beragam jawaban kocak yang membuat netizen tergelak. Salah satunya, Aldi Taher yang menyanyikan sepenggal lirik dari lagu Yellow- Coldplay selepas mengucapkan salam pada pembawa acara.

Bukan hanya itu mantan suami Dewi Persik tersebut bahkan menyentil pesulap Deddy Corbuzier dalam salah satu jawabannya. Aldi Taher menyarankan agar Deddy tak pindah negara ketika dirinya menjadi wakil rakyat, namun sekalian pindah planet saja.

Saran Aldi Taher untuk Deddy Corbuzier

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:11
03:29
02:06
02:45
19:45
02:16
Viral