Mus Mujiono.
Sumber :
  • Jazz Gunung Bromo 2023 - tvOnenews.com

Mus Mujiono Bawa Jemaah Al-Jazziah Terbang ke Tahun 90-an, Tua Muda Asik Berbendang

Jumat, 21 Juli 2023 - 22:53 WIB

tvOnenews.com, Probolinggo - Mus Mujiono legenda hidup jazz Indonesia sukses membawa 'terbang' Jemaah Al-Jazziah ke tahun 90-an dengan lagu-lagunya yang terkenal seperti Tanda-Tanda dan Puncak Asmara.

Tua-muda semua asik berdendang ria menikmati alunan musik kolaborasi Mus Mujiono dan rekan lamanya SweetSwingNoff.

Suasana Bromo yang syahdu semakin asik dengan iringan musik jazz khas musisi yang akrab disapa Nono itu.

Di usianya yang tak lagi muda Nono juga mendapat julukan sebagai 'George Harrison, Jimmy Page, Jimi Hendrix dan George Benson Indonesia' itu mengaku tertantang ketika diundang untuk bernyanyi ke Jazz Gunung Bromo.

"Lah gimana, saya udah jarang nyanyi trus ini Bromo dingin banget. Tanganku sampai 'mbediding' (menggigil," kata Mus Mujiono kepada awak media, Jumat (21/7/2023).

Kendati demikian, musisi kelahiran Surabaya 15 Maret 1955 itu mengaku senang dengan perkembangan musik Indonesia. Apalagi musik jazz kini bisa dinikmati lintas generasi dan kalangan.

"Karena di Jazz Gunung Bromo ini jazz bisa dikolaborasikan dengan jenis musik apapun," kata pria yang menguasai hampir semua alat musik ini.

Tak tanggung-tanggung, Mus Mujiono membawakan delapan lagu di acara Jazz Gunung Bromo 2023 ini:

1. Puncak Asmara
2. Mesra
3. Beyond The Sea
4. Lestari
5. Ku Nyatakan Cinta
6. Keraguan
7. Arti Kehidupan
8. Tanda-tanda. (amr)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral