- Kolase tvonenews.com / antara
Blak-blakan, Ahmad Dhani Bilang Penikmat Musik K-pop Seperti Wabah: Tidak Punya Kadaulatan Selera
Jakarta, tvOnenews.com - Musisi papan atas Indonesia, Ahmad Dhani melontarkan pernyataan yang cukup ekstrim ketika ditanyai pendapat terkait musik K-pop yang banyak digandrungi oleh remaja di Indonesia.
Seperti diketahui, beberapa tahun ini fenomena demam K-pop tengah ramai digandrungi banyak anak-anak muda di Indonesia.
Penggemar musik asal Korea Selatan ini cukup banyak di Indonesia, terbukti dengan masifnya digelar konser K-pop dan tiket yang cepat habis.
BTS boy band asal Korea Selatan. (youtube bts)
Hal ini berawal ketika Deddy Corbuzier selaku tuan rumah di Podcast Close The Door menanyakan pentolan band Dewa 19 tersebut mengenai popularitas musik K-pop di kalangan anak-anak muda di Indonesia.
Menurut Ahmad Dhani, hal itu merupakan defisit atau penurunan selera anak-anak muda jaman sekarang.
Ia pun mengingat masa lalu di era tahun 80-an, di mana anak-anak mudah masih berpegang teguh pada selera.