- Kolase tvOnenews.com / Instagram @ari_lasso
Kisah Haru Dibalik Kesuksesan Dewa 19, Demi Tahan Lapar Ari Lasso dan Andra Ramadhan Pernah Ngemil Gula Pasir
Jakarta, tvOnenews.com - Kesuksesan konser Dewa 19 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SU GBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada Sabtu (12/8/2023). Ada kisah yang mengharukan yang diceritakan Ari Lasso dan Andra Ramadhan ketika alami masa-masa sulit.
Konser bertajuk Dewa 19 featuring All Stars Stadium Tour 2023 juga menjadi ajang reuni para Baladewa dan Baladewi yang memenuhi Stadion GBK.
Setidaknya, terdapat 85 ribu penonton hadir dan menyanyikan lagu-lagu hits band asal Surabaya tersebut.
Konser Dewa-19 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Sabtu (12/8/2023)
Band DEWA yang mengusung genre pop rock asal Surabaya ini awal mulanya dibentuk berdasarkan akronin masing-masing nama personilnya, Dhani, Erwin, Wawan dan Andra pada tahun 1988.
Kemudian, pada tahun 1990 DEWA merekrut Ari Lasso sebagai vokalis utama dan melahirkan beberapa album termasyhur yakni Self Title (1992), Format Masa Depan (1994), Terbaik Terbaik (1995), Pandawa Lima (1997).