Aktor Dion Wiyoko.
Sumber :
  • Istimewa

Ingin Tampil Stylish dan Nyaman Saat Cuaca Panas, Simak Tips Memilih Celana yang Pas untuk Laki-laki

Jumat, 27 Oktober 2023 - 11:16 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Memilih celana memerlukan pertimbangan yang cermat agar penampilan tetap stylish dan nyaman apalagi saat kondisi cuaca seperti sekarang. 

Namun biasanya, hal sesimpel ini bisa bikin para laki-laki bingung. Pasalnya, laki-laki seringkali tidak mau ambil pusing perihal mix and match bawahan dengan atasan.

Bagi para cowok, pemilihan celana dapat dilakukan dengan sederhana, yang penting nyaman dipakai dan sesuai karakteristik diri sendiri.

Bicara soal kenyamanan, tentunya pemilihan jenis celana menjadi hal yang penting, terlebih jika Anda termasuk cowok yang memiliki mobilitas tinggi.

“Untuk sehari-hari, khususnya pria yang sering beraktivitas di luar kantor, sebaiknya memilih menggunakan celana jenis jeans, chino ataupun cargo. Beberapa pilihan jenis celana ini lebih mudah dirawat dan tidak mudah terlihat kusut,” ujar Direktur LGS Generation, Joanes dalam keterangan tertulisnya (25/10/2023).

Sebaliknya, kamu disarankan untuk tidak menggunakan celana bahan ataupun katun. Pasalnya, kedua jenis celana ini mudah terlihat kotor karena bahannya mudah menyerap keringat. 

Celana katun terlebih yang berwarna cerah, tidak cocok digunakan untuk yang mobilitas kesehariannya cukup tinggi. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:11
01:14
01:09
11:06
02:21
21:38
Viral