- Kolase tvOnenews/TREASURE
Bikin Meresahkan Teume, Ini Profil Haruto TREASURE yang Akan Konser di Jakarta
tvOnenews.com - Boyband asal Korea Selatan TREASURE akan menggelar konser di Jakarta.
Konser yang bertajuk "2024 TREASURE Relay Tour [Reboot] in Jakarta" akan digelar di Indonesia Arena, Jakarta pada 29-30 Juni 2024.
Sebelum menonton konser yang diselenggarakan oleh promotor Mecimapro ini, ada baiknya untuk tahu profil masing-masing member TREASURE.
Salah satu member kesayangan Teume, sebutan penggemar TREASURE adalah Haruto.
Haruto menjadi salah satu member asing dari TREASURE yang berasal dari Jepang tepatnya Fukuoka.
Pria bernama asli Watanabe Haruto ini lahir pada 5 April 2004 dan memiliki zodiak Aries.
Di TREASURE, Haruto memiliki posisi sebagai main rapper dan visual group.
Hal ini membuat Haruto seringkali mempresentasikan diri sebagai wajah dari TREASURE.
Haruto bahkan menjadi member pertama yang diumumkan setelah YG mengumumkan waktu debut TREASURE.
Haruto menjadi orang pertama berusia 16 tahun dengan daftar lagu terbanyak di dalam daftar hak cipta lagu di Korea Selatan dengan 9 karyanya.
Kini Haruto akan mengajak member lainnya untuk menikmati konser dengan TREASURE.
Berikut Profil Member Treasure, Haruto:
Nama: Watanabe Haruto
Tanggal Lahir: 5 April 2004
Posisi: Visual, main rapper
Kewarganegaraan: Jepang