Tim Pengabdian Masyarakat dari SKSG, Universitas Indonesia adakan program pengetahuan Gizi di Rusunawa Tambora.
Sumber :
  • Dok. SKSG UI

Perkuat Ketahanan Pangan Rumahtangga, Ibu dengan Balita di Rusunawa Tambora Mendapat Pemahaman Gizi Demi Upaya Pencegahan Stunting

Jumat, 19 Juli 2024 - 15:56 WIB

tvOnenews.com - Dalam menjaga keamanan pangan keluarga, Tim Pengabdian Masyarakat dari Sekolah Kajian Stratejik dan Global (SKSG), Program Studi Ketahanan Nasional, Universitas Indonesia melakukan sebuah penyuluhan edukasi dan praktik lomba memasak ibu-ibu dengan Balita di Rusunawa Tambora, pada Kamis (18/7/2024).

Tim yang diketuai oleh Dr. Palupi Lindiasari Samputra ini melakukan kegiatan kolaborasi keahlian di bidang ketahanan pangan, bidang gizi, khususnya 1000 Hari Pertema Kehidupan (HPK) dan Nutrisi, juga bidang Pendidikan Pancasila.

Kegiatan ini diawali dengan penyuluhan edukasi mengenai keamanan pangan, peran penting Perempuan dalam menjaga keamanan pangan keluarga, hingga panduan menu makanan bergizi seimbang bagi anak Balita.

“Perempuan menjadi pilar ketahanan pangan keluarga yang perlu dibekali dengan pengetahuan agar dapat mengelola pangan yang bermutu dan bergizi, khususnya bagi anak-anak,” ungkap Dr. Palupi Lindiasari Samputra.

Perwakilan bidang Pendidikan Pancasila, Agnes Poerbasari menegaskan ketahanan pangan yang kuat akan berkontribusi dalam menjamin tumbuh kembang anak cerdas sehat yang merupakan generasi muda penentu masa depan bangsa Indonesia. 

Selain itu, kegiatan ini juga memberikan pemahaman terkait ciri kerawanan pangan bagi Perempuan atau ibu dalam keluarga. 

Hal ini penting agar diharapkan para ibu dapat memitigasi terjadinya kerawanan pangan dalam keluarga.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:14
14:17
01:44
01:25
29:09
01:03
Viral