Jens Raven.
Sumber :
  • Instagram @jensraven9

Respons Tak Terduga Jens Raven Soal Kemungkinan Bermain di Timnas Indonesia Senior, Blak-blakan Tolak Gabung Skuad Shin Tae-yong?

Rabu, 31 Juli 2024 - 14:42 WIB

tvOnenews.com - Jens Raven ungkap respons soal kabar dirinya dipanggil Shin Tae-yong untuk bergabung dengan Timnas Indonesia senior.

Pemain Timnas Indonesia U19 Jens Raven saat ini tengah menjadi perhatian publik.

Sorotan pada Jens Raven ini tentunya tidak terlepas dari penampilan gemilangnya di ajang Piala AFF U19 2024.

Tercatat sebagai pemain top scorer untuk Timnas Indonesia U19, pemain berusia 18 tahun itu berhasil menorehkan total 4 gol untuk skuad Garuda.

Empat gol Jens Raven tersebut ia cetak dalam lima laga yang dilakoninya di AFF U19 2024.

Jumlah gol Jens ini bahkan hanya selisih 1 angka dari top scorer Piala AFF U-19 2024, pemain asal Australia, Jake Najdovski.

Top scorer itu telah mencetak 5 gol dari 5 laga yang dilakoninya.

Meski gagal mendapatkan gelar top scorer, Jens Raven  tetap menunjukkan penampilan yang luar biasa.

Bahkan ia juga berhasil mencetak gol krusial di partai final melawan Thailand.

Jens berhasil mencetak gol satu-satunya di menit ke-17 laga final AFF U19 2024, sekaligus membawa Indonesia menjadi juara.

Berkat penampilan gemilangnya ini, banyak beredar isu jika ia akan segera bergabung dengan Timnas senior asuhan Shin Tae-yong.

Bahkan tak sedikit yang mendesak agar STY segera memanggil pemain keturunan Belanda itu.

Menanggapi hal ini, Jens Raven justru memberikan respons tak terduga.

Raven mengaku bahwa dia tentunya akan sangat senang dan bersyukur jika dirinya benar-benar dipanggil untuk bergabung dengan Timnas Indonesia senior.

Namun, secara mengejutkan Jens Raven justru mengatakan jika dirinya ingin fokus mengembangkan dirinya bersama Timnas U19 dan U20 terlebih dahulu.

“Seperti saya bilang sebelumnya, saya ingin berjalan selangkah demi selangkah. Saya sangat senang karena merasa sudah berada di posisi yang tepat saat ini, dengan tim U-19 dan U-20,” kata Jens Raven di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya usai laga melawan Thailand.

Jens menjelaskan jika untuk saat ini ia ingin fokus pada apa yang sedang berjalan dan ditargetkan.

Timnas Indonesia U19 sendiri memang masih memiliki target Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

“Saya pikir kami masih punya beberapa target yang ingin dicapai bersama tim, jadi saya ingin fokus pada apa yang ada di sini,” kata Jens Raven.

Kendati demikian, Jens Raven tentunya tidak akan menutup kemungkinan jika nantinya ia benar-benar dipanggil bergabung dengan skuad asuhan Shin Tae-yong.

“Jika saya mendapatkan kesempatan untuk tampil di tim senior atau U-23, itu akan jadi kehormatan yang luar biasa. Namun, untuk sekarang fokus saya masih terletak pada turnamen U19 dan U20. Tetapi tentu saja, ketika saya mendapatkan kesempatan ke skuad senior, itu akan jadi suatu kehormatan,” pungkasnya.

Sementara itu, usai menjuarai Piala AFF U19 2024, Timnas indonesia memang masih memiliki target yang lebih besar untuk dicapai.

Hal ini disampaikan langsung oleh pelatih Indra Sjafri yang menjelaskan bahwa skuadnya mengincar target di Kualifikasi AFC U20 2025.

"Karena mimpi kami besar, sebagai negara besar kami bukan hanya ingin lolos di AFC Asian Cup. Setelah sebelumnya di 2018 kita hampir meraihnya kali ini akan kita coba lagi, kami akan mencapai Piala Dunia," ungkapnya. (tsy)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:30
02:02
03:14
01:41
00:54
09:38
Viral