- kolase foto tim tvOnenews
Jauh Sebelum Isu Perceraian, Sarwendah Pernah Naik Pitam karena Terawangan Mbah Mijan tentang Ruben Onsu, Ayah Angkat Onyo Itu Katanya...
tvOnenews.com - Jauh sebelum adanya isu perceraian, Sarwendah pernah dibuat naik pitam dengan terawangan Mbah Mijan tentang Ruben Onsu.
Seperti diketahui, saat ini Sarwendah dan Ruben Onsu menjadi perbincangan hangat imbas perceraian keduanya.
Pasalnya, rumah tangga keduanya yang selalu nampak harmonis tiba-tiba diterpa dengan kabar perceraian.
Sarwendah dan Ruben Onsu. Sumber: Instagram @sarwendah29
Diberitakan sebelumnya, Ruben Onsu menggugat cerai Sarwendah di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, pada 9 Juni 2024.
Sidang perdana perceraian orang tua angkat dari Betrand Peto alias Onyo itu digelar pada 9 Juli 2024 dan sidang kedua pada 30 Juli 2024.
Pada kedua sidang tersebut, Sarwendah tampak tidak hadir maupun mengutus kuasa hukumnya.
Jika Sarwendah tidak hadir lagi pada sidang selanjutnya, maka dapat dimungkinkan hakim akan memutus secara verstek.
Meski perceraian Ruben dan Sarwendah sudah pada persidangan kedua, namun banyak penggemar yang masih berharap keduanya bisa rujuk kembali.
Terlepas dari itu, jauh sebelum isu perceraian tersebut, Ruben Onsu pernah secara tidak langsung diterawang oleh Mbah Mijan.
Salah satu paranormal kondang tanah air, Mbah Mijan pernah mengunggah sebuah foto dengan caption yang diduga hasil terawangannya terhadap masa depan Ruben Onsu.
Sarwendah dan Ruben Onsu. Sumber: Instagram @sarwendah29
Namun, unggahan itu malah membuat Sarwendah naik pitam.
Dalam akun Instagramnya, Mbah Mijan membuat postingan sebuah foto ketika dirinya bersama tim Brownis, termasuk Ruben.
Mbah Mijan juga menuliskan sebuah caption yang berisi ungkapan khawatir tentang Ruben Onsu.
"Late post Brownis, tiba-tiba ada rasa khawatir tentang bang Ruben, gak tau khawatir tentang apa," tulis Mbah Mijan di akun Instagramnya, @mbahmijan.
"Walaupun baru 2x ketemu, tapi beliau orang baik dan Mbah berdoa semoga tetap baik-baik saja, Amiin," sambungnya.
Rupanya postingan tersebut menimbulkan banyak spekulasi warganet, termasuk dugaan bahwa akan terjadi hal buruk pada Ruben.
Menanggapi hal itu, Sarwendah menyayangkan bahwa Mbah Mijan harus mengungkapkan rasa khawatirnya melalui postingan instagram, bukannya melalui DM atau pesan pribadi.
Sarwendah. Sumber: Instagram @sarwendah29
Sarwendah pun juga menilai Mbah Mijan seakan-akan hanya mencari sensasi dengan membuat postingan yang menimbulkan kecemasan tersebut.
"Kalau memang dia khawatir, harusnya bisa bilang langsung, kan sudah ketemu, bisa DM secara privat," ujar Sarwendah, dikutip dari tayangan YouTube TRANS7.
"Sekarang kalau kayak gini orang mikirnya mau cari apa, mau cari sensasi doang kan," lanjutnya.
Mengenai istrinya yang menanggapi postingan Mbah Mijan, Ruben Onsu pun buka suara.
Menurut Ruben, jika sampai istrinya marah maka berarti hal itu sudah keterlaluan.
"Kalau orang yang diem aja bisa marah, berarti lu-nya udah keterlaluan, karena istri gue akhirnya nantangin, mana ini yang ngomong," kata Ruben.
Mengetahui Ruben Onsu dan Sarwendah tersinggung, Mbah Mijan memberikan klarifikasi melalui cuitan di Twitter.
Mbah Mijan meminta maaf serta menjelaskan maksud dari postingannya itu.
Mbah Mijan klarifikasi soal postingannya yang membuat Sarwendah marah. Sumber: kolase tvOnenews
Ia mengatakan, postingannya itu tidak memiliki maksud buruk, melainkan hanya ingin mengingatkan Ruben agar selalu menjaga kesehatannya, sebagai bentuk kepeduliannya.
Paranormal kelahiran 1984 itu juga berpikir jika mengirim pesan melalui DM tidak akan ditanggapi dengan serius. Karena itu, ia mempostingnya di feed Instagram.
"Saya hari ini dapat kabar kalo bang Ruben tersinggung soal postingan saya di Instagram," cuit Mbah Mijan.
"Saya meminta maaf jika memang menyinggung, saya akan menjelaskan apa maksud saya di beberapa cuitan berikut,"
"Saya tidak mengatakan hal buruk apapun dan saya mendoakan yang baik-baik,"
"Saya perlu mengingatkan bang Ruben dengan kesibukannya yang begitu padat agar bisa menjaga kesehatan,"
"Mbah berfikir kalo nge-DM gak mungkin akan ditanggapi serius, makanya diposting biar lebih diperhatikan,"
"Secara pribadi itu bentuk kepedulian saya terhadapnya,"
(gwn)