Sudah Bangun Dini Hari, tapi Apakah saat Kerjakan Salat Tahajud Waktunya Sudah Tepat? Ustaz Adi hidayat Bilang yang Waktu yang Terbaik itu adalah saat....
Sumber :
  • Istockphoto

Sudah Bangun Dini Hari, tapi Apakah saat Kerjakan Shalat Tahajud Waktunya Sudah Tepat? Ustaz Adi hidayat Bilang yang Waktu yang Terbaik itu adalah saat...

Kamis, 1 Agustus 2024 - 18:23 WIB

tvOnenews.com - Shalat Tahajud adalah salah satu ibadah sunnah yang umumnya dilaksanakan pada sepertiga malam menjelang waktu subuh.

Umumnya orang yang mengerjakan shalat tahajud akan tidur terlebih dahulu. Kemudian mereka akan bangun pada waktu sepertiga malam terakhir sekitar pukul 03.00 dini hari

Shalat tahajud memiliki keutamaan dan manfaat luar biasa bagi orang yang mengerjakannya.

Namun, menurut Ustaz Adi Hidayat, bagi mereka yang sudah terbiasa melaksanakan shalat malam, waktu terbaik untuk melaksanakan shalat tahajud bukanlah pada pukul 03.00 dini hari. 

Lalu, kapan waktu terbaik untuk melaksanakan shalat tahajud? 

Dalam salah satu ceramahnya yang diunggah di kanal YouTube Ustaz Adi Hidayat Official, Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa waktu shalat tahajud sebaiknya disesuaikan dengan kemampuan individu masing-masing.

Menurut Ustaz Adi Hidayat, “Terkait dengan waktu ini ada ketentuan umum yang menunjukkan isyarat pada kita, mana yang paling mudah untuk kita tunaikan, senyamannya kita.” 

Hal ini berarti, bagi mereka yang belum terbiasa bangun di akhir malam, dapat melaksanakan shalat tahajud pada awal malam. 

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:27
01:11
01:37
05:10
02:08
06:10
Viral