Pemain Vietnam kena karma usai cederai bintang Timnas Indonesia.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Seakan Kena Karma Usai Bikin Bintang Timnas Indonesia Cedera Parah, Pemain Vietnam Ini Bakal Dibuang oleh Klubnya karena...

Sabtu, 3 Agustus 2024 - 15:12 WIB

tvOnenews.com - Pemain Vietnam ini seakan terkena karma usai membuat bintang Timnas Indonesia Evan Dimas cedera parah saat SEA Games 2019 lalu.

Kini, pemain Vietnam itu justru terkena batunya lantaran mengalami cedera panjang bahkan santer dikabarkan bakal didepak oleh klubnya.

Sebagaimana diketahui, rivalitas Timnas Indonesia dengan Vietnam dalam beberapa waktu terakhir kerap meramaikan persaingan di sepak bola Asia Tenggara.

Berbicara soal prestasi, Vietnam saat dilatih Park Hang-seo pernah beberapa kali mempecundangi Timnas Indonesia dalam turnamena skala Asia.

Namun, sejak Park Hang-seo meninggalkan Vietnam pada 2022 silam, prestasi The Golden Star seolah langsung merosot tajam ke titik terendah mereka.

Di Piala Asia 2023 lalu, Vietnam dihentikan Timnas Indonesia dalam laga fase grup, bahkan dua kali pertemuan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 juga dimenangkan skuad Garuda.

Mundur jauh ke belakang, ternyata sengitnya rivalitas Timnas Indonesia dengan Vietnam di ASEAN juga melibatkan pemain dari masing-masing negara.

Hal yang paling diingat ialah saat pemain Vietnam Doan Van Hau mencederai Evan Dimas saat bermain untuk Timnas Indonesia di SEA Games 2019.

Doan Van Hau terlihat menginjak Evan Dimas sampai membuat pemain timnas Indonesia itu cedera bahkan harus berjalan menggunakan bantuan kursi roda.

Permainan kasar Doan Van Hau terus berlanjut di Piala AFF 2022. Ketika itu, ia kedapatan melanggar pemain Timnas Indonesia Dendy Sulistiawan dan Ricky Kambuaya.

Seolah terkena karma usai bermain kotor melawan Timnas Indonesia, Doan Van Hau pun kini juga dibekap cedera bahkan hampir semusim penuh ia absen bermain untuk klubnya.

Cedera yang didapat Doan Van Hau terjadi saat dia sedang membela klubnya CAHN FC pada Agustus 2023 lalu. Ia divonis mengalami masalah pada tumitnya.

Awalnya, ia hanya diperkirakan absen selama tiga sampai enam bulan hingga terpaksa melewatkan panggilan Vietnam di Piala Asia 2023 dan Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Namun sampai sekarang atau lebih dari semusim, cedera Doan Van Hau tak kunjung membaik hingga membuat klubnya langsung mencari pemain baru.

“Belum lama ini CAHN FC menyelesaikan transfer Jason Pendant Quang Vinh. Pemain yang akan mengisi posisi sayap kiri yang ditinggalkan Van Hau,” rilis TheThao247.

“Van Hau mengalami cedera tumit parah dan mengalami banyak perubahan buruk yang memaksanya absen sepanjang musim,” lanjutnya.

Media Vietnam TheThao247 pun cukup menyayangkan jika talenta terbaik di negaranya itu terpaksa berkutat dengan cedera dalam beberapa musim terakhir.

“Van Hau dikenal sebagai pemain dengan talenta terbaik di sepak bola Vietnam, namun ia banyak menemui kesialan dengan berkali-kali cedera serius sepanjang kariernya,” tandasnya. 

Doan Van Hau pernah buat Evan Dimas cedera (Source; Viva)

Melansir dari laman Transfermarkt, Doan Van Hau tampaknya belum dicoret dari CAHN FC, namun posisinya bakal digantikan oleh Jason Pendant Quang Vinh.

Ia pun tampaknya bakal terus menjalani pemulihan cedera demi kembali bermain untuk klubnya sekaligus mengambil kepercayaan pelatih timnas Vietnam.

Sebaliknya, Evan Dimas bakal bermain untuk Persik Kediri di Liga 1 musim depan setelah sebelumnya tampil bagi klub legendaris PSIS Semarang.

Baik Evan Dimas maupun Doan Van Hau pada akhirnya punya nasib serupa yakni sulit untuk kembali mendapat panggilan di negaranya masing-masing. (han)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral