Coach Justin beri paham pada Shayne Pattynama soal pro kontra pemain naturalisasi di mata suporter.
Sumber :
  • kolase tim tvOnenews.com

Dengan Nada Tegas, Coach Justin Kasih Paham Shayne Pattynama saat Bek Timnas Indonesia Itu 'Ngadu' Dapat Perlakuan Berbeda: Saya Beritahu...

Sabtu, 21 September 2024 - 17:18 WIB

"Tidak, kadang saya membaca dan melihat orang lain mengatakan saya berbeda, tetapi saya tidak merasa saya berbeda, karena saya dibesarkan dengan nilai budaya Indonesia," jelasnya.

Karena sistem tanya jawab dengan Coach Justin ini diajukan acak tiap orang, di mana Marselino Ferdinan dan Ernando Ari dikenal sebagai pemain lokal, Shayne Pattynama angkat bicara karena sering disebut pemain naturalisasi.

"Saya ingin mengatakan sesuatu tentang ini, "Pemain Lokal" dan "Pemain Naturalisasi". Saya merasa kita terlalu sering dibedakan pemain antar pemain, lokal dan naturalisasi, kenapa tidak dianggap satu saja," ungkap Shayne.

Shayne Pattynama akhirnya bicara serius di hadapan Coach Justin dan dua rekannya, karena terlalu sering orang-orang disekitarnya menyebut mereka seolah-olah pemain yang berbeda.

"Kenapa selalu melihat "oh, kamu pemain naturalisasi" dan "kamu pemain lokal", kita perlu menjadi satu, itulah yang saya rasakan," sambungnya.

Dikenal sebagai sosok Pemain Naturalisasi paling melokal di Timnas Indonesia, perkataan jujur Shayne Pattynama ini sekaligus menggambarkan kecintaannya terhadap Indonesia.

"Karena seringkali "Syahne Pattynama, dia Pemain Naturalisasi dan "Marselino, Pemain Lokal", padahal kita semua adalah pemain lokal kalau tidak, kalau tidak kita tidak bermain untuk Indonesia, itu tidak masuk akal bagi saya," tutup Shayne. (asl)

Berita Terkait :
1 2
3
4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:14
02:49
06:34
01:55
02:35
01:52
Viral