- ANTARA/Zaro Ezza Syachniar
Dua Pemain Timnas Indonesia dari Persija Ini Diakui Ragnar Oratmangoen Bakal Gacor Jadi Manuver Mematikan saat Berlaga di Menit-menit Krusial, Terucap Nama...
"Jadi saya pikir masuknya mereka akan bagus buat tim," sambungnya.
Lebih lanjut, pemain keturunan Indonesia Belanda itu ditanya apakah penampilan Rizky Ridho, Ernando Ari dan lainnya punya kapabilitas yang cukup untuk bermain di luar negeri terutama Eropa. Wak Haji beri jawaban lain.
"Ya, pastinya. Jika Anda melihat pemain-pemain yang Anda sebut tadi, juga Witan Sulaeman sebagai contoh lain, dia tampil sekali saat melawan Arab Saudi," kata Ragnar.
Alih-alih menjawab soal performa Ernando dan Rizky Ridho, Wak Haji justru sebut nama lain yang menurutnya merupakan sosok pemain yang tampil memukau saat lawan Arab Saudi beberapa waktu lalu, yakni Witan Sulaeman.
Kolase foto Muhammad Ferarri, Witan Sulaeman dan Ragnar Oratmangoen. Sumber: Kolase tim tvOnenews.com
Striker Timnas Indonesia yang juga bermain dalam Klub Persija Jakarta ini diakui oleh Ragnar akan kemampuannya di lapangan hijau.
"Muhammad Ferarri juga bermain bagus saat dimasukkan belakangan, buat saya, mereka juga memperlihatkan sangat membantu, penting buat tim, dan punya kualitas bagus," papar Ragnar.