Ferdy Peto, Sarwendah dan Betrand Peto.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com

Melihat Betrand Peto Kini Hidup dengan Ruben Onsu dan Sarwendah, Ayah Kandung Onyo Menyesal dan Bilang: Dosa Terbesar Saya...

Selasa, 15 Oktober 2024 - 06:54 WIB

tvOnenews.com - Betrand Peto, sebelum dikenal publik karena statusnya yang jadi anak asuh Sarwendah dan Ruben Onsu, sebelumnya hanya anak laki-laki biasa yang tinggal di sebuah desa di NTT.

Jauh sebelum diadopsi oleh Ruben dan Sarwendah, Betrand sebelumnya menjalani kehidupan yang keras bersama keluarganya dulu.

Ia memiliki orangtua yang berpisah dan mengharuskannya untuk tinggal bersama kakek dan neneknya.

Kedua orangtua kandung Betrand tak banyak terlibat dalam pengasuhan anak laki-laki yang akrab disapa Onyo tersebut.

Betrand Peto Menangis
Sumber :
  • Tangkapan Layar YouTube: TRANS7 OFFICIAL

 

Memiliki masa lalu yang pahit, dalam sebuah, kesempatan ia pernah mengungkapkan bahwa dirinya diperlakukan berbeda oleh orangtua kandungnya.

Salah satu momen yang paling membekas diingatannya adalah ketika Hari Natal. Dia adalah satu-satunya yang tak dibelikan pakaian baru, tidak seperti kakak dan adiknya.

Betrand merasa diabaikan oleh kedua orangtuanya dan itu membuat kehidupannya di NTT tidaklah mudah.

Di usianya yang kala itu masih di bawah umur, dia harus bertanggung jawab untuk dirinya sendiri dan membantu kakek serta neneknya berjualan kue guna memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Dalam sebuah kesempatan yang difasilitasi Ruben Onsu dan Sarwendah, Ferdy Peto, ayah kandung Betrand Peto mengungkapkan penyesalan dan rasa bersalahnya kepada sang anak.

Ferdy Peto
Sumber :
  • Tangkapan Layar YouTube: The Onsu Family

 

"Saya siap menanggung dan menerima itu. Bapak gagal mendidik dan mengurus Onyo. Bukan karena Onyo yang gagal, tapi bapaknya bodoh, ego," tutur Ferdy Onsu dalam tayangan podcast The Onsu Family.

Bagi Ferdy, sangat berhak untuk Betrand menyimpan dendam pada dirinya. Sebab, dia sangat sadar telah memberikan perhatian tidak adil bagi Betrand.

"Hati dan pikiran bapak membantu untuk bisa berbagi kasih dan cinta yang pas untuk ketiga anak-anak saya," tuturnya.

Dalam kesempatan ini, Ferdy juga mengaku bahwa ini adalah dosa terbesar dirinya. Membiarkan Betrand hidup dengan kakek neneknya tanpa memberikan dukungan yang memadai.

Menurutnya, ini adalah suatu bentuk kegagalan sebagai seorang ayah yang tidak bisa mencintai dan merawat anaknya dengan baik.

"Dosa saya yang paling besar adalah saat saya, kata kasarnya, membuang Onyo di Opa Oma," jelasnya penuh penyesalan.

"Saya tidak sempurna mencintai Onyo seperti yang seharusnya, dan saya pribadi, saya minta meminta maaf," sambungnya.

Ungkapan tersebut jadi salah satu hal yang sangat penting bagi Betrand guna memperbaiki hubungan dengan ayah kandungnya.

Ruben Onsu dan Keluarga
Sumber :
  • Instagram @ruben_onsu

 

Sebagai orangtua angkat yang sangat peduli dan mencintai Betrand, Ruben Onsu memfasilitasi pertemuan ini agar Betrand bisa berdamai dengan masa lalunya, agar tak ada lagi dendam yang tertanam dalam hatinya.

Ia sadar betul, masa lalu itu tidak bisa diubah, jadi satu-satunya upaya yang dia bisa lakukan untuk sang anak adalah dengan membantunya berdamai dengan rasa sakit hatinya.

Meskipun Ruben dan Sarwendah sudah bercerai, namun kasih sayang dan cinta untuk Betrand tak pernah berubah. 

(udn/nka)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:12
11:57
05:30
04:54
04:03
17:43
Viral