Ahmad Dhani dan Ari Lasso.
Sumber :
  • Instagram

Sebelum Bercerai Dengan Vita Dessy, Ari Lasso Sempat 'Curhat' Tentang Hal Ini dan Singgung Ahmad Dhani Soal Masa Lalunya: Kalo Gak Diajak Dia...

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 14:34 WIB

tvOnenews.com - Kabar mengejutkan datang dari musisi legendaris Indonesia, Ari Lasso. Mantan vokalis Dewa 19 ini mengumumkan perceraiannya dengan Vita Dessy, wanita yang telah mendampinginya sejak 1999. 

Setelah lebih dari dua dekade menjalani rumah tangga yang dikenal harmonis, Ari mengungkapkan bahwa ia dan Vita resmi bercerai pada Februari 2024. 

Pengumuman tersebut disampaikan Ari lewat unggahan di Instagram pribadinya, yang langsung menjadi sorotan publik dan media. 

“Saya dan Vita Dessy, sudah resmi bercerai. Kami sepakat berpisah baik-baik,” tulisnya, menandai perpisahan yang meninggalkan tanda tanya besar di hati para penggemar.

Namun sebelum isu perceraiannya ramai, Ari Lasso pernah mengungkapkan pandangannya tentang Ahmad Dhani, rekan seband-nya, dan perjalanan panjangnya bersama band legendaris tersebut. 

Dewa 19, yang didirikan oleh Dhani, Ari, dan kawan-kawan, telah melalui berbagai perubahan, termasuk pergantian vokalis yang menarik perhatian publik.

Sementara itu, Ari Lasso berbagi cerita tentang perjalanan kariernya di dunia musik yang tak lepas dari peran Ahmad Dhani. 

Ari mengakui bahwa minatnya dalam menyanyi dimulai saat ia masih duduk di bangku SD. Suatu ketika, ia mencoba menyanyikan lagu "Tears Are Falling" dari band Kiss, dan saudara laki-lakinya pun melihat potensi dalam dirinya. 

“Waktu gua nyanyi itu, kakak gua deketin gua dari belakang, ‘Ri kalau kamu serius, kamu bisa jadi penyanyi loh,’” kenang Ari dalam wawancara di kanal YouTube VINDES. 

Namun, Ari awalnya meragukan kemampuannya sendiri.

Perjalanan karier musik Ari mencapai titik penting ketika Ahmad Dhani memintanya menyanyikan lagu "Hard to Say I'm Sorry" milik Chicago. 

Dari situ, Dhani langsung tertarik dan mengajaknya membentuk Dewa 19. Ari pun teringat bagaimana Dhani, meskipun dikenal sebagai sosok yang sombong, percaya penuh padanya sebagai vokalis. 

Dhani bahkan berkata, "Ari Lasso kalo nggak diajak sama saya jadi apa?” Ari, dengan nada bercanda, membalas, “Gua bisa bilang juga, kalau penyanyi Dewa pertama bukan gua juga nggak jadi apa-apa.”

Ari mengakui bahwa Dewa 19 harus berterima kasih kepadanya, karena setelah ia keluar, band tersebut semakin besar. 

“Dewa harus berterima kasih kepada gua, karena setelah gua keluar, Dewa 19 lebih besar,” ujarnya. Kisahnya di Dewa 19 memang tak bisa lepas dari masa-masa sulit, termasuk saat ia terjerat dalam jerat narkoba di era 90-an. 

Ari pernah mencoba berbagai jenis narkoba, tetapi ia berhasil keluar dari kecanduan itu berkat bantuan keluarga dan kesadarannya sendiri.

Ari menuturkan bahwa Ahmad Dhani, meski sempat terjerumus, dengan cerdik menghindari kecanduan yang menimpa Ari dan Erwin Prasetya, bassist Dewa 19 kala itu. 

"Sama kayak Dhani berarti, Dhani pintar ya, begitu melihat gua sama Erwin kecanduan. Langsung nggak mau lagi dia," ujarnya. 

Mantan suami Maia Estianty itu bahkan berhenti saat tahu bahwa rekan-rekannya sudah dalam tahap kecanduan yang sulit dilepaskan.

Selain soal karier musik, kehidupan pribadi Ari Lasso juga baru-baru ini mencuri perhatian publik. Ia mengumumkan bahwa dirinya telah resmi bercerai dari istrinya, Vita Dessy, sejak Februari 2024.

Postingan instagram Ari Lasso saat umumkan cerai dengan sang istri, Vita Dessy
Sumber :
  • Instagram Ari Lasso

 

Pengumuman ini cukup mengejutkan penggemar yang selama ini melihat rumah tangga Ari dan Vita tampak harmonis. 

Dalam sebuah unggahan Instagram, Ari mengungkapkan, "Uhm.. Jujur sy bingung mau mulai dr mana dan menulis apa, krn ini bukan kabar baik yg penting utk diumumkan apalagi dicontoh. Jadi, terhitung SEJAK FEBRUARI 2024 (tepat silver anniversary), Saya dn Vitta Dessy, SUDAH RESMI BERCERAI. Krn alasan YG TIDAK MGKIN SY TULIS DAN JELASKAN."

Ari juga menambahkan bahwa ia dan Vita berpisah dengan baik-baik atas kesepakatan bersama, terutama demi menjaga perasaan anak-anak mereka. 

"Yg penting kami berdua (dgn persetujuan anak2) sepakat berpisah baik2... Agar 'kabar tak penting ini' tak perlu tersebar, krn toh ini adalh masalah Domestik Keluarga kami,” sambungnya.

Pengakuan Ari tentang perceraiannya membawa beragam reaksi dari publik, yang tak menyangka bahwa rumah tangga yang telah terjalin sejak 1999 itu akhirnya berujung pada perpisahan. 

Ari mengakui bahwa dirinya merasa gagal sebagai kepala rumah tangga Kristiani, namun ia tetap bersyukur atas semua pengalaman hidupnya. 

“Yaah.. kami manusia biasa yg bisa gagal. TAPI SY TETAP BERSYUKUR BAHWA SMUA INI PASTI ADA HIKMAH," tulisnya. 

Di akhir pesannya, Ari menegaskan bahwa ia akan tetap bernyanyi untuk para penggemarnya, yang selalu memberikan dukungan di saat-saat sulit.

Doa kami, kalian smua selalu dim lindungan TUHAN. Yg TERPENTING SAYA AKAN TETAP BERNYANYI UTK KALIAN SEMUA. TrimaKasin TUHAN MEMBERKATI KITA SEMUA," pungkas Ari Lasso.

Perceraian ini menambah babak baru dalam kehidupan Ari Lasso, baik sebagai seniman maupun pribadi yang pernah berjuang melawan banyak tantangan. 

Dari perselisihan dengan Ahmad Dhani, masa-masa gelap dalam jeratan narkoba, hingga ujian dalam rumah tangganya.

Akan tetapi Ari Lasso tetap melangkah maju sebagai sosok yang tegar dan konsisten dalam berkarya di industri musik tanah air. (udn)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:30
03:14
01:20
03:04
01:37
03:36
Viral