Adik Ruben Onsu, Jordi Onsu Mengaku Hafal Ayat Al Quran dan Artinya, Sudah Mualaf?.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com

Berbeda dengan Sang Kakak, Adik Ruben Onsu Justru Diserbu Netizen Karena Mengaku Hafal Ayat Al Quran, Sudah Mualaf?

Jumat, 1 November 2024 - 15:52 WIB

tvOnenews.com - Artis sekaligus presenter, Ruben Onsu telah resmi bercerai dengan Sarwendah. Hingga kini perceraian mereka masih menjadi perbincangan. 

Perceraian Ruben Onsu dan Sarwendah dikabulkan oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, pada Selasa (24/9/2024).

Setelah berumah tangga selama kurang lebih 1 dekade, keduanya justru memutuskan untuk berpisah. 

Meski begitu, tak ada huru-hara soal hak asuh anak maupun harta gono-gini dalam perceraian mereka. 

Usai bercerai, Ruben Onsu dan Sarwendah memutuskan untuk ketiga anaknya, Betrand Peto, Thalia, dan Thania untuk tinggal bersama Sarwendah.

Setelah anak-anak tinggal bersama Sarwendah, isu mengenai kedekatan Betrand Peto dengan bundanya semakin santer dibicarakan publik. 

Berbeda dengan isu rumah tangga Ruben Onsu dan Sarwendah, adik Ruben Onsu, Jordi Onsu justru mendapat isu bahwa dirinya mualaf.

Jordi Onsu mencuri perhatian dengan merilis konten terbarunya di kanal YouTube miliknya yang berjudul ‘Mualaf’.

Dilansir tvOnenews.com pada tayangan di kanal YouTube Jordi Onsu, Jordi Onsu mengungkapkan kalau dirinya dapat menyebutkan kata-kata Islami beserta arti dan maksudnya.

Meski dirinya menganut agama Kristen, namun Jordi selalu menjunjung tinggi toleransi beragama seperti ajaran ibunya. 

Ternyata, ibundanya merupakan seorang muslim yang memiliki darah Arab. 

“(Sering keceplosan bilang Alhamdulillah dan kata Islam lainnya) memang dari kecil terbiasa mengucapkan kalimat-kalimat itu. Kan dulu Mama muslim,” ungkap Jordi Onsu pada tayangan YouTube Jordi Onsu. 


Adik Ruben Onsu, Jordi Onsu. (Tangkapan Layar YouTube Jordi Onsu)

Jordi mengungkapkan bahwa dirinya sudah terbiasa sejak kecil. Bahkan ia disekolahkan di sekolah Islam bersama anak-anak muslim. 

“Sejak kecil dong (bicaranya), Astaghfirullah. Terus gue juga sekolahnya sekolah Islam, sekolah muslim,” ujarnya.

Kemudian Jordi membaca surat An Nasr sambil menirukan suasana ketika ia masih berada di bangku sekolah.

Bahkan, sejumlah kata Islam juga ia ungkapkan beserta artinya. 

“Kayak InsyaAllah itu atas izin Allah, maksudnya manusia yang berencana, Allah yang berkehendak,” katanya.

“Allahu Akbar itu Allah Maha Besar, Alhamdulillah artinya segala puji bagi Allah. Maksudnya sesuatu yang kita dapatkan bukan karena kita tapi karena kehendak Tuhan,” lanjutnya.

Selain itu, adik dari Ruben Onsu ini juga mengaku menghafal ayat-ayat Al Quran beserta terjemahannya. 

Ternyata dirinya pernah mengikuti kajian agama Islam, sebab hal tersebut membuat jiwanya merasa lebih tenang.

“Gue pernah itu tafakur, loe tau? Itu kajian. Lebih ke siraman rohani supaya batin gue merasa tenang,” pungkasnya.

Setelah membuat konten tersebut, banyak warganet yang mengira bahwa Jordi seorang mualaf.

Warganet memberikan pandangannya melalui kolom komentar.

“Kalau mualaf ya kita bersyukur Alhamdulillah, kalaupun tidak itu hak manusia itu memilih agama yang ingin dianutnya… Semoga kita tetap dikuatkan iman dan akhlaknya Aamin,” ungkap seorang warganet.

“Masya Allah, ko Jordi cerdas banget, aku suka orang yang kayak gini, ambil hikmahnya dari ucapan Koko,” tulis komentar warganet.

“Jangan tinggalkan Iman kita karena sesuatu ya. Karena Tuhan tidak pernah meninggalkan kita. Apapun keyakinan kita. God is good all the Time… God bless us…,” kata warganet lain. (kmr)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
08:03
03:18
03:23
04:46
05:39
03:03
Viral