Sumber :
- YouTube/Devina Hermawan
Resep Ayam Goreng dan Sambal Spesial ala Chef Devina Hermawan, Hanya Gunakan 5 Bahan, Rasa Bintang Lima
Sabtu, 9 November 2024 - 11:52 WIB
1. Potong ayam menjadi kurang lebih 14 bagian sama rata. lalu masukkan ke dalam wadah/mangkuk.
- Potongan ayam yang besar-besar akan membuat matangnya lebih lama, tapi ketika matang ayam akan lebih juicy.
- Dan sebaliknya, potongan ayam yang lebih kecil matangnya lebih cepat, tapi ketika matang ayam akan lebih dry (kering).
2. Haluskan bawang putih, dan masukkan ke wadah daging ayam yang sudah dipotong.
- Menghaluskan bawang putih bisa menggunakan garlic presser, diblender, atau diulek.
- Pastikan bawang putih benar-benar halus agar rasanya meresap hingga ke bagian dalam ayam.
3. Masukkan kaldu ayam, cuka, dan tepung tapioka ke dalam wadah daging ayam.
- Tepung tapioka berfungsi untuk membuat daging lebih lembut dan kulit luar lebih renyah.