- Kolase tvOnenews
Tak Ditutup-tutupi Lagi, Ibu Mertua Azizah Salsha Sebut Pratama Arhan Memang dari Desa dan Keluarga Miskin, Tapi Sebenarnya...
Dengan ketekunan dan kerja kerasnya, Pratama Arhan berhasil membuktikan bahwa buah dari kegigihannya ini tidak sia-sia.
Perjalanan kariernya sebagai atlet sepak bola profesional dimulai dari PSIS Semarang, klub yang membesarkan namanya.
Berkat penampilan impresifnya, Arhan pun mendapat kesempatan untuk bisa bermain bersama dengan tim senior di tahun 2020.
Di Liga 1, Arhan semakin menarik perhatian berkat kemajuan pesat yang ditunjukkannya.
Ia dikenal sebagai bek solid dengan kemampuan luar biasa, terutama dalam mengeksekusi bola-bola mati secara akurat.
Tak hanya itu, lemparan ke dalam milik Pratama Arhan juga kerap jadi ancaman nyata untuk pertahanan lawan.
Kehebatan sang pesepak bola ini tak hanya di level klub saja, melainkan juga sampai di level internasional.