Ilustrasi Lari Jarak Jauh.
Sumber :
  • Pixabay.com

Manfaat Lari Jarak Jauh dan Hal-hal yang Harus Dipersiakan Sebelum Mencobanya

Kamis, 26 Mei 2022 - 05:30 WIB

Jakarta - Olahraga lari kini sudah menjadi tren bagi masyarakat, tak hanya sekedar olahraga kini berlari sudah menjadi gaya hidup masyarkat demi mendapatkan tubuh yang bugar dan lebih sehat.

Kini sudah banyak masyarakat yang mulai mencoba lari jarak jauh. lari jarak jauh memilki sejumlah manfaat bagi tubuh, selain itu ada beberapa hal yang harus dipersiapkan saat akan melakukan lari jarak jauh agar tetap kuat dan tidak cepat lelah.

Lari jarak jauh atau long run adalah kegiatan berlari yang dilakukan dengan pace ringan hingga sedang. Jarak yang ditempuh saat lari jarak jauh dalah 1,5 sampai 2 kali dari rata-rata jarak lari mingguanmu, jika kamu memiliki rata-rata berlari 5 km dalam seminggu maka jarak dari long run yang ideal adalah 7,5 sampai dengan 10 km.

Lari jarak jauh memiliki beragam manfaat diantaranya membantu memperlancar peredaran darah, ketika melakukan lari jarak jauh akan membangun jaringan kapiler. Dengan jaringan kapiler yang efektif maka peredaran darah yang mengakut oksigen dan nutrisi bisa cepat sampai ke otot dan membuat kamu lebih kuat saat berlari.

Lari jarak jauh juga dapat memperkuat otot khususnya otot pada bagian kaki dan otot di sekitarnya. Selain itu karena pernafasan saat berlari menjadi sangat aktif hal tersebut akan membuat otot di bagian perut dan diafragma juga berkembang.

Pada saat lari jarak jauh secara tidak langsung akan memperbaiki postur berlarimu, pijakan kaki, dan ayunan tangan yang akan membuat lari lebih efisien, hal tersebut akan dilatih ketika kamu melakukan lari jarak jauh. Dengan berlari jarak jauh juga bisa membangun mentalmu ketika ingin mengikuti ajang kompetisi berlari jarak jauh. 

Sebelum memulai lari jarak jauh terdapat beberapa hal penting yang harus kamu perhatikan ketiaka akan melakukan lari jarak jauh diantaranya adalah melakukan carbo loading sebelum lari. Lari jarak jauh membutuhkan energi yang banyak dan makan sebelum berlari dapat memenuhi asupan energimu agar tidak cepat lelah saat melakukan lari jarak jauh.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:44
01:05
07:24
28:50
03:48
07:26
Viral