Jerome Polin.
Sumber :
  • Instagram @jeromepolin

Harga Tiket Candi Borobudur Bakal Naik Jadi Rp 750 Ribu, Jerome Polin Samakan dengan Tiket Masuk Wisata di Jepang Ini

Minggu, 5 Juni 2022 - 17:09 WIB

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengungkap bahwa pemerintah berencana menaikkan tiket masuk candi Borobudur menjadi Rp 750 ribu bagi wisatawan domestic.

Rencana tersebut diumumkan Luhut Binsar Pndjaitan melalui akun Instagram pribadinya @luhut.pandjaitan pada Jumat (3/6/2022).

Selain wacana menaikkan tiket masuk candi Borobudur, pemerintah juga berencana untuk membatasi kuota turis yang ingin naik ke Candi Borobudur.

“Kami juga sepakat dan berencana untuk membatasi kuota turis yang ingin naik ke Candi Borobudur sebanyak 1200 orang per hari, dengan biaya 100 dollar untuk wisman dan turis domestic sebesar 750 ribu rupiah,” tulis Luhut dalam Instagram pribadinya.

“Khusus untuk pelajar, kami berikan biaya 5000 rupiah saja. Sedangkan untuk masuk ke Kawasan Candi akan tetap mengikuti harga yang sudah berlaku,” jelasnya.

Luhut membeberkan bahwa hal tersebut dilakukan demi menjaga kelestarian kekayaan sejarah dan budaya nusantara.

“Langkah ini kami lakukan semata-mata demi menjaga kelestarian sejarah dan budaya nusantara,” tuturnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
00:54
01:08
04:33
07:01
06:26
01:11
Viral