Kalina dan Ricky Miraza.
Sumber :
  • Instagram @kalinaocktaranny

Move On dari Vicky Prasetyo, Kalina Oktarani Beberkan Alasan Dirinya Bisa Luluh oleh Sikap Ricky Miraza

Selasa, 14 Juni 2022 - 22:15 WIB

Jakarta - Bercerai dengan Vicky Prasetyo, Kalina Oktarani telah menggandeng kekasih baru.

Pernikahan Vicky Prasetyo dan Kalina Oktarani terpaksa kandas di tengah jalan.

Tak butuh waktu lama untuk move on, Kalina Oktarani telah menemukan pengganti Vicky Prasetyo.

Diketahui bahwa kekasih Kalina bernama Ricky Miraza, usia keduanya bisa dibilang terpaut sangat jauh.

Ditanya tentang sosok kekasih barunya, mantan istri Vicky Prasetyo membocorkan sebuah rahasia yang dimiliki Ricky Miraza.

"Kalau dibilang sosok yang berbeda, setiap orang punya kelebihan dan kekurangan masing-masing ya," kata Kalina Oktarani saat ditemui di Studio Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan.

"Satu-satunya laki-laki yang bisa aku liat HP-nya cuma dia. Dia nggak ada rahasia di HP-nya. Jadi buat aku itu salah satu nilai plus," lanjut Kalina.

Menurut Kalina mendapatkan mengakses ponsel milik pasangan adalah impiannya. 

"Karena kadang laki-laki nggak mau banget dipegang HP-nya. Dibuka apalagi, dipegang udah deg-degan kan," terang Kalina.

Kalina menyadari jika dirinya adalah sosok pencemburu. Kecemburuannya lebih ke arah kasih sayang kepada Ricky.

"Sebenarnya aku tuh kalau pacaran cemburu itu pasti ada. Kalau nggak cemburu itu berarti nggak sayang, kan. Cuma balik lagi dari pasangan aku seperti apa men-treat akunya," lanjut Kalina.

Lebih lanjut Kalina mengenang moment saat Ricky hendak syuting dan tak disangka, kekasih barunya menitipkan ponsel kepada mantan istri Vicky Prasetyo.

"Kalau kayak waktu itu aku pernah dateng ke lokasi syuting dia terus HP-nya aku pegang dan dia nggak ada ketakutan di mana privasinya dia dilihat gitu," jelasnya.(*)


 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral