- instagram/@mickjagger
Positif Covid-19, Mick Jagger Sampaikan Kondisinya Semakin Membaik dan Tak Sabar untuk Kembali ke Panggung
Jakarta - Sebelumnya pada senin (13/6) vokalis dari band legendaris The Rolling Stones mengumumkan jika dirinya terinfeksi Covid-19.
"Mohon maaf kami harus menunda konser di Amsterdam secara mendadak malam ini," cuit sang vokalis.
Dengan kondisi tersebut The Rolling Stones yang sedang dalam turnya harus mengaturulang jadwal menyesuaikan dengan kondisi penyanyi berusia 78 tahun itu.
"Sayangnya saya baru positif Covid-19. Kami akan mengatur ulang jadwal secepat mungkin dan kembali segera." ujar Mick Jagger
The Rolling Stones yang sedang dalam tu Eropanya membuka tur mereka di Madrid pada 1 Juni, untuk merayakan enam dekade berdirinya band tersebut.
Namun dengan kondisi sang frontman yang terinfeksi virus Covid-19 sejumlah kota dalam rangakaian tur The Rolling Stones harus ditunda.
Dalam unggahan terbarunya di media sosial instragam, Mick Jagger membagaikan kabar tentang kondisi terkininya usai terinfeksi Covid-19.
Dalam Unggahan tersebut Mick Jagger menyampaikan terimaksih untuk yang mendoakan kesehatannya, ia juga mengatakan jika dirinya sudah merasa lebih baik dan tidak sabar untuk kembali ke panggung.
"Thank you all so much for your well wishes and messages the last few days. I’m feeling much better and can’t wait to get back on stage next week" tulis Mick
Dirinya juga menyampaikan perubahan jadwal konser untuk kota amsterdam menjadi pada tangga7 juli dan akan segera mengatur ulang jadwal baru untuk kota Bern.
"The Amsterdam date has been rescheduled for July 7 and we’ll have news of the new Bern date ASAP. See you soon" tutup Mick
(akg)