Hotman Paris, salah satu pemilik saham Holywings.
Sumber :
  • dok Istimewa

Tanggapi Poster Kontroversial Holywings, Hotman Paris Sebut Program Promo Sudah Lama Ada: Kalau Gambarnya Ayam Tidak Akan Masalah

Senin, 27 Juni 2022 - 08:35 WIB

Jakarta – Hotman Paris Hutapea salah satu pemilik saham Holywings buka suara terkait kasus yang membuat Holywings menjadi sorotan setelah viralnya poster promo alkohol gratis untuk pemilik nama Muhammad dan Maria hingga menimbulkan kegaduhan di masyarakat.

Tanggapi Poster Kontroversial Holywings, Hotman Paris Sebut Program Promo Sudah Lama Ada

Sebelumnya, melalui akun Instagram Hoywings pada kamis (23/6/2022) diunggah poster yang berisi ajakan Muhammad dan Maria untuk ke Holywings agar mendapatkan minuman keras secara gratis.

¨Kedua nama ini akan mendapatkan minuman gratis setiap Kamis, Muhammad dan Maria. Cordon’s Dry Cin atau Cordon’s Pink,¨ bunyi keterangan tertulisnya. 

Menurut pernyataan Hotman Paris, promo gratis seperti sudah sering dilakukan seperti ketika ada pengunjung yang ulang tahun dan diberikan hadiah makan gratis.

“Mengenai promosi seperti sudah lama ada. Pernah enggak sebagai contoh, Anda pergi ke restoran. Kalau Anda ke restoran, oleh restoran kalau dilihat KTP kamu hari lahirnya di hari yang sama dikasih makan gratis. Enggak beda seperti itu. Jadi kalau kamu ulang tahun hari ini makan gratis,” ujar Hotman Paris kepada tvOne pada Minggu (26/6/2022).

Terkait promo alkohol yang ada di gerai Holywings, Hotman Paris juga mengungkapkan bahwa program promo tersebut sudah lama dilakukan dengan mengambil nama dari pelanggan.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:06
04:32
01:23
03:07
02:33
04:17
Viral