- Pixabay/Surprising_Shots
8 Pohon Ini Dipercaya Punya Keunikan
Pohon memiliki keunikan tersendiri. Ada yang bentuknya tinggi besar dan rindang, kecil, sampai dengan yang lebar. Bahkan terdapat pohon yang paling disukai oleh makhluk gaib.
Pohon dipercaya menjadi salah satu tempat favorit bagi makhluk gaib. Apa lagi pohon yang memiliki daun rindang, dan tidak terlalu ditembus oleh sinar matahari. Hal tersebut membuat pohon atau tempat itu semakin lembab.
Dari semua barang, tempat, atau area yang banyak dihuni makhluk gaib, pepohonan merupakan tempat kesukaan baginya. Maka tak jarang apabila masyarakat sering melihat penampakan di pohon tersebut.
Pohon-pohon ini juga mudah ditemukan di lingkungan sekitar rumah. Pasalnya memang pohon tersebut tumbuh dipekarangan rumah warga.
Beberapa jenis pohon yang disukai oleh makhluk gaib, dilansir dari kanal YouTube Fafarozi, berikut jenis-jenis pohon angker yang ada dilingkungan masyrakat.
1. Pohon Asam Jawa
Pohon asam apabila daunnya tidak dipotong maka akan membuat tempat yang berada di bawah pohon tersebut sangat teduh. Menurut kepercayaan orang dulu, pohon asam jawa merupakan jenis tanaman yang paling disukai oleh pocong dan kuntilanak.
Mirip dengan pohon rindang lainnya, masyarakat percaya untuk menebang pohon asam jawa yang telah tua membutuhkan ritual-ritual tertentu.
2. Pohon pisang.
Pohon pisang merupakan jenis pohon ramping yang disukai oleh makhluk gaib. Pohon pisang ini memiliki mitos tersendiri. Konon pohon ini sering digunakan sebagai rumah bagi pocong.
Selain itu, makhluk gaib yang sering menempati pohon tersebut adalah kuntilanak dan tuyul. Masyarakat percaya bahwa pohon pisamg yang memiliki ukuran besar dapat membuat pocong dan kuntilanak sering menampakkan diri.
3. Pohon bambu
Pohon yang memiliki banyak kegunaan ini, banyak ditemukan di sekitar lingkungan masyarakat. Bisanya, bambu ini digunakan sebagai tiang atau bahan bangunan, juga rakit di sungai. Sedangkan, bambu kecil bisa dijadikan sebagai joran untuk alat memancing ikan atau bisa juga digunakan sebagai sumpit serta masih banyak kegunaan lainya.
Namun, dibalik manfaat bambu yang begitu banyak tak disangka ternyata secara mistis rumpun pohon bambu adalah tempat kesukaan makhluk gaib.
Bagi sebagian masyarakat Indonesia, pohon bambu memiliki mitos yang beragam. Konon pohon bambu menjadi salah satu rumah bagi makhluk gaib.pohon bambu tersebut berjenis bambu hijau bukan yang kuning.
Masyarakat percaya, makhluk tinggi besar menjulang, hitam, bermata merah yang menunggu pohon bambu tersebut. Selain genderuwo, kuntilanak juga suka menjadikan pohon tersebut sebagai markasnya.
Makhluk gaib betah jika berada disana karena tempatnya yang lembab serta rimbun menjadi favorit nongkrong mahluk gaib.
Namun berbeda dengan bambu kuning, justru bambu ini sebagai pembawa energi positif dan juga dipercaya mampu menangkal ilmu hitam.
4. Pohon sawo manila
Pohon sawo manila merupakan salah satu pohon yang sering dimitoskan di huni oleh genderuwo. Karena adanya mitos tersebut sampai muncul larangan untuk menanam pohon dihalaman depan rumah. Mitos yang beredar dikatakan bahwa apabila pohon sawo ditanam di halaman rumah, maka pemilik rumah akan dijauhkan dari rejeki.
Masyarakat Jawa percaya bahwa sawo ini membawa banyak energi negatif hal tersebut dapat menyebabkan kesialan yang menimpa pemilik rumah. Selain itu terdapat mitos bahwasanya jika ditanam di dalam rumah, maka rumah tersebut akan terasa sangat sepi. Masyarakat Jawa menganggap bahwasanya sawo sering dikaitkan dengan istilah Jawa yaitu suwung yang memilik arti sepi. Dengan begitu keberadaan pohon sawo ini dapat membuat para penghuni rumah merasa tidak betah dan ingin meninggalkan rumah tersebut.
5. Pohon sukun
Konon mitos yang beredar bahwasanya pohon sukun sering membawa kesialan. Selain itu pohon sukun yang tinggi dan rimbun dipercaya masyarakat sebagai tempatnya genderuwo dan pocong. Bahkan dari mitos tersebut muncul larangan juga untuk tidak melewati pohon sukun ketika tengah malam. Hal tersebut untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
6. Pohon kapuk
Pohon kapuk atau yang sering dikenal masyarakat sebagai pohon randu, memiliki ciri-ciri pohonnya yang tinggi menjulang. Bahkan apabila pohon tersebut sudah berusia sangat tua maka pohon tersebut juga bisa menjadi sangat besar dan rimbun.
Pohon kapuk juga memiliki mitos yang sangat mengerikan tentang tempat tinggal para makhluk goib. Konon katanya, pohon ini sering dijadikan tempat tinggal oleh para makhluk goib seperti genderuwo dan Buto ijo.
7. Pohon beringin
Pohon beringin merupakan pohon yang sangat rimbun dengan banyak juantaian akar-akar kecil membuat pohon beringin memiliki nuansa yang lembab dan sejuk.
Namun, pohon ini sering dianggap jadi tempat favorit para makhluk gaib dan roh jahat nan usil. Masyarakat percaya bahwa tempat tersebut menjadi tempat tinggal kuntilanak dan para arwah penasaran.
8. Pohon trembesi
Pohon trembesi merupakan salah satu pohon yang disakralkan oleh masyarakat Jawa. Mitos ini bermula karena pohon trembesi memiliki postur yang besar dan menjulang tinggi.
Apabila sudah berusia tua, pohon trembesi memiliki daun yang rimbun. Tidak hanya itu pohon ini masuk dalam kategori pohon yang memiliki kayu keras.
Maka dengan itu, mitos-mitos banyak yang beredar bahwa trembesi dihuni banyak makhluk gaib. Bahkan bisa dikatakan setiap pohon trembesi entah itu yang masih berukuran besar maupun kecil dikaitkan dengan makhluk gaib.
Itulah berbagai jenis pohon yang disukai oleh makhluk gaib. Tentunya pohon-pohon tersebut merupakan jenis tanaman yang sering dilihat disekeliling kita. (rem)