- Instagram @hotmanparisofficial
Salut! Momen Hotman Paris Memborong Dagangan Kakek Tunanetra Penjual Kerupuk, Netizen: Gua Demen, Daripada Joget-Joget
Jakarta - Hotman Paris, sang Pengacara Kondang yang lekat dengan kemewahan, kerap menjadi sorotan atas berbagai kasus yang ditangani maupun yang menimpanya. tapi kali ini berbeda, begini momen Hotman Paris memborong dagangan kakek tunanetra penjual kerupuk, panen pujian netizen.
Salut! Begini momen Hotman Paris memborong dagangan kakek tunanetra penjual kerupuk, panen pujian netizen .
Hotman Paris Hutapea, sang pengacara kondang baru saja membagikan momen saat dirinya memborong dagangan seorang kakek tunanetra yang berjualan kerupuk keliling.
Hal itu diunggah di laman Instagram pribadinya @hotmanparisofficial, pada sabtu (6/8/2022), memperlihatkan saat Hotman Paris sedang berhenti dan memarkirkan kendaraan super mahalnya Lamborghini di pinggir jalan daerah Kelapa Gading, Jakarta Utara."tulis keterangan unggahan Hotman Paris yang dikutip tvonenews.com
"Dia buta jualan kerupuk di kelapa gading! Tiap pagi berangkat dari klp gading ke cipinang dgn keadaan buta hanya modal tongkat! Jualan kerupuk ke kelapa gading, jakut
Ada yang menarik perhatiannya, yakni seorang kakek tunanetra yang menggendong banyak dagangan kerupuk di punggungnya.
"Hotman berhenti di pinggir jalan, saya tertarik dengan yang dibelakang itu dia pakai tongkat putih, jualan kerupuk tapi dia bisa
Lalu, karena penasaran Hotman Paris menghampiri sang kakek itu, dan menanyakan apakah kakek itu bisa melihat atau tidak.
Sang kakek pun menjawab dirinya tak dapat melihat dan berjalan dengan meraba-raba menggunakan tongkat tersebut.
Sang kakek mengaku jika hendak pergi berjualan maupun pulang dari lokasi rumahnya, ia dijemput oleh sanak keluarganya.
Hotman pun berkenalan dan menanyakan nama sang kakek, ternyata orang batak juga, yang bernama Wilson Galingging dan sudah tidak bisa melihat sejak umur tiga tahun.
Setelah berkenalan, Hotman Paris langsung menanyakan harga kerupuk yang digendong oleh Wilson Galingging itu yang seharga Rp 20 ribu.
Sang kakek mencoba menghitung semua total harga kerupuknya, yang berujung Hotman Paris pun membeli dagangan yang dibawa oleh sang kakek itu dengan total Rp 750 ribu.
Terlihat dikerumuni oleh beberapa driver ojok online, yang ikut membantu Hotman Paris untuk membawa masuk kerupuk itu ke mobil Lamborghini-nya.
Hotman terlihat melebihkan uang yang dikasih sambil melanjutkan obrolan dengan bahasa batak yang menanyakan asal-usul kampung untuk sang kakek hingga alasan memutuskan merantau di Jakarta.
Sang kakek bernama Wilson Galingging penjual kerupuk sangat mengucap terima kasih kepada Hotman Paris.
Sang pengacara yang seringkali memamerkan asisten pribadinya yang cantik ini mengaku semua kerupuk yang dibelinya itu untuk hadiah ulang tahun istrinya, yang bernama Agustianne Marbun.
Sontak unggahan video dari Hotman Paris yang juga salah satu pemilik dari Hollywing ini saat memborong dagangan kerupuk seorang kakek tunanetra, langsung menuai reaksi dan komentar dari netizen, yang membanjiri kolom komentarnya.
Beberapa netizen memuji aksi pemilik Hollywings ini, bahkan ada yang menyebut nama Razman Nasution, yang sedang perang dingin dengan Hotman Paris.
"Harta sudah banyak, Tahta sudah di dapatkan, dan sudah di kelilingi banyak wanita..sekarang waktu nya berbuat baik bang,"ujar netizen.
"Kerenn pak Hotman.. Sering2 posting beginian membantu org lain drpd bapak posting muka si Razman,"ujar netizen.
"Ya Allah terharu banget aku pak... Krupuknya di borong naik di depan pula.. Rejekinya si bapak kerupuk.. Amiin alhamdulillah❤,"tulis netizen.
"Orang baik pasti di pertemukan dengan orang baik,"tulis netizen.
"Thankyouu sdh Menolong orang yg tepat bang…God bless youu bang,"ujar netizen.
"Gw demen klo video bgni....drpd joget joget bang,"tulis netizen.
"Asli mewek, jumlahnya memang gk seberapa bagi bg Hotman tapi sangat berharga bagi pak galingging,"ujar netizen.
"Walau uda jd selebriti ini yg kusuka dr bang hotman selalu menyapa rakyat kecil horas bang,"ujar netizen. (ind)
Jangan Lupa Tonton dan Subscribe tvOneNews