- Freepik
Cara Memilih Toner yang Benar Agar Dapat Hasil Maksimal, Hati-hati Banyak Orang Sering Salah Pilih!
Tipe toner yang mengandung alkohol ini umumnya bersifat mengeringkan. Alhasil, pemakaian toner tersebut justru akan mengurangi kelembapan kulit pada saat proses pembersihan. Akibatnya, keseimbangan produksi minyak pada kulit akan terganggu.
Karena itu, usahakan untuk menghindari penggunaan toner yang mengandung alkohol, sebelum terlambat.
Pilih toner dengan bahan alami
Cara memilih toner selanjutnya adalah mencari yang bahan dasarnya mengandung bahan-bahan alami. Beberapa bahan alami yang kerap digunakan sebagai bahan toner adalah aloe vera, clary sage, lavender, sandalwood, tea tree, willow bark atau salicylic acid dan witch hazel.
Toner yang mengandung bahan ini dapat membantu menyeimbangkan kulit dan mengurangi minyak namun tidak mengeringkan. Selain itu, kulit akan terasa lebih bersih dan segar ketika mengaplikasikan toner ini
Hindari toner dengan kandungan kelapa dan mineral oil
Meski penggunaan toner dengan bahan alami sangat disarankan, namun ada beberapa bahan alami yang harus dihindari. Misalnya kelapa dan mineral oil. Bahan-bahan ini umumnya digunakan untuk merawat kulit kering, sehingga tidak disarankan bagi mereka yang memiliki tipe kulit berminyak.
Meski demikian ada kandungan toner yang sangat disarankan, antara lain orange blossom, lemon dan rose. Zat-zat di dalam bahan-bahan tersebut akan membuat kulit terasa lebih segar. Selain itu, penggunaan zat ini juga bisa membantu memperkecil pori-pori kulit sehingga nampak lebih halus.
Manfaat toner untuk kecantikan